Puskesmas Lengkong Cepang Tidak Layak Beroprasi, Masyarakat Ancam Boikot


 

Lembor Selatan, NTT//SI.com- Warga mengeluhkan minimnya fasilitas di Puskesmas Lengkong Cepang, Kecamatan Lembor Selatan, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Di Puskesmas tersebut menurut warga tak dilengkapi fasilitas listrik bahkan kondisi bangunan pun tidak nyaman bagi pasien.

Tokoh masyarakat Lembor Selatan dan Inisiator gerakkan, Lorens Logam mengecam keras Pemkab Mabar. Dia menilai Pemerintah sudah menghina masyarakat Lembor Selatan dengan suguhan pelayanan yang buruk bahkan dibawah standar.

Masyarakat menjadi tidak nyaman datang berobat kesana, bahkan malah menambah daftar penyakit kalau datang nginap di Puskesmas tersebut.

‎Logam mengaku sudah mengadukan masalah tersebut ke pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat pada bulan Juni tahun 2022 dan bulan Desember 2022 kemarin.

“Saya datang lagi untuk minta Dinkes segera respon persoalan tersebut. Pihak Dinkes sudah berjanji untuk membantu melengkapi prasarana yang dibutuhkan. Namun tak kunjung terealisasi. Prinsip bagi kami, kalau memang tidak diperhatikan itu Puskesmas supaya kami tutup saja. Ini rumah buat perawatan orang sakit bukan tempat penyulingan sampah”, kata Lorens

“Jangan tunjuk mental brengsek begini lah, masyarakat punya hak untuk mendapatkan pelayanan terbaik dari Pemerintah. Kalau standar ruangan Puskesmas itu menggunakan AC supaya mampu menciptakan kondisi yang nyaman bagi pasien. Ini listrik saja tidak ada, akses infrastruktur juga hampir mau mati moral pemerintah ini”, lanjutnya

Ditambah lagi, pungkas Lorens, bagian selatan ruangan jadi timbunan air kalau saat musim hujan. Nyamuk di Puskesmas beratnya ada yang satu kilo, matanya melotot ke pasien yang datang kesana.
Ini puskesmas atau rumah hantu sebetulnya?

Editor : Dody Pan


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🙏