Ruteng, NTT//SI.com- Dewan Pimpinan Daerah Kabupaten Manggarai (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) gelar vaksinasi perdana untuk masyarakat Manggarai pada Jumat, (03/09/2021).
Yellow clinik Partai Golkar untuk pertama kalinya membuat kegiatan vaksinasi tahap I di Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kegiatan Vaksinasi yellow clinic itu dibagi menjadi tiga tempat, yaitu ; di Gedung Golkar, Aula Asumpta, dan di STIPAS Ruteng, dengan target 1500 peserta vaksinasi.
Kegiatan itu berlangsung dari jam 08.00 WITA dan dibuka oleh Bupati Manggarai Herybertus G.L. Nabit, S.E.,M.A, dan tepat jam 09.00 WITA, kegiatan vaksin dimulai.
Kegiatan tersebut didukung penuh oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai, dengan vaksinator yang diambil dari berbagai Puskesmas diantaranya ; Puskesmas Cancar, Puskesmas Kota, Puskesmas Timung, Puskesmas Anam, Puskesmas Watu Alo, dan Puskesmas La’o.
Femy Ngabut yang dipercayakan sebagai Sekertaris Panitia pada kegiatan itu kepada media ini, melalui tulisan WhatsApp menjelaskan, karena melihat animo masyarakat yang luar biasa untuk mengikuti kegiatan vaksinasi, sehingga pencapaian target peserta vaksinasi diluar target.
“Ini memberi energi positif untuk tim penyelenggara kegiatan vaksinasi yellow clinic Partai Golkar untuk menyediakan kegiatan kemasyarakatan lainnya untuk kedepannya”, Kata Femy
Femy juga berharap, semoga melalui kegiatan ini bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Manggarai.
Pantauan media ini pada saat pelaksanaan vaksinasi itu berlangsung, Bupati Manggarai Herybertus G.L Nabit, S.E.,M.A, dan Wakil Bupati Manggarai, Heribertus Ngabut S.H, memantau langsung kegiatan tersebut, dengan mendatangi ketiga tempat vaksinasi yang sudah dibagikan yakni, di Gedung Golkar, Aula Asumpta dan di STIPAS Ruteng.
Kegiatan itu berakhir tepat pukul 18.00 WITA dengan total keseluruhan peserta yang mendapat vaksin adalah 1789 orang.
Kegiatan tersebut berjalan dengan aman, dan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 (Prokes).
Berita : Dody Pan
0 Comments