Akibat Curah Hujan Yang Sangat Tinggi, Timbulkan Banyak Tanah longsor dan Banjir


 

Muara Enim//SI.com- Akibat intensitas hujan yang cukup tinggi, sehingga banyak daerah yang terjadi tanah longsor dan banjir serta pohon yang tumbang di Kecamatan Lawang Kidul, juga tiang internet tak luput dari sasaran sehingga mengakibatkan kemacetan lalulintas dijalan raya lintas sumatera baturaja-muara enim.

Dalam pantauan awak media petugas Bhabinkamtibmas PT. Atena, Babinsa Buldani, Kadus 2 keban agung Rian dan petugas Resciu PT. BA Khairul, petugas Binma Marga Hapriansyah yang disibukkan dengan mengatur lalulintas dan pembersihan dijalan raya Desa Keban Agung. Sabtu, 27/12/2021.

Ketika diwawancarai awak media supervisor PT. Bukut Asam Khairul menuturkan, akibat hujan semalam banyak daerah yang terdampak tanah longsor dan batang yang roboh dan semalam kita lakukan pemotongan pohon yang tumbang dengan menggunakan shensoh dari tim resciu PT. BA, sehingga kita menurun mobil damkar 1 unit untuk membersihkan tanah yang berserakan dijalan setelah didorong willoder milik PU. Bina Marga Balai besar palembang, tuturnya.

Lanjutnya” kita dari tim Resciu PT. BA sejak pukul 00.15 Wib sampai pagi ini masih stanby di lokasi untuk pembersihan longsoran tanah usai didorong alat berat yang perlu dibersihkan guna menghindari kecelakaan lalulintas diarea tersebut” demikian jelasnya singkat.

Sementara dari pihak Bina Marga Balai Besar Palembang Hapriansyah mengatakan, kalau kita dari PPK 10 Balai besar alat besar selalu siap untuk digunakan saat diperlukan, jika ada bencana alam terjadi, ucap Harpiansyah.

Kemudian katanya Harpiansyah” sejak dari semalam sudah dilakukan pendorongan longsoran tanah dan tebangan pohon yang terjadi di daerah keban agung dan kelurahan tanjung enim selatan yang sudah menutup jalan raya lintas sumatera, dan saat ini Alhamdulillah lalulintas sudah berangsur lancar, ungkapnya.

Baca juga:  SIP - TE Siap Bersinergi dengan PT. Ulima Nitra

Senada apa yang disampaikan Rian Kadus 2 Keban Agung mengungkapkan, terima kasih kepada pihak PT. BA dan PU. Bina Marga yang selalu siap untuk melakukan pembersihan jalan raya lintas sumatera sehingga kendaraan yang lalulalang bisa normal kembali, jelas Rian. ( Mur/SI )


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JANGAN COFAS NANTI JADI KEBIASAAN