Unika St. Paulus Ruteng, Mewisuda 608 Wisudawan/Wisudawati Secara Virtual


 

Ruteng, NTT//SI.com- Unika Santu Paulus Ruteng mewisuda 608 sarjana dan ahli madya, Sabtu (13/11/2021) bertempat di Aula GUT Unika Santu Paulus Ruteng secara Virtual dengan takjub Merdeka Berkreasi di Era Digital, diikuti oleh 575 lulusan sarjana dan 33 lulusan ahli madya berasal dari 8 program studi yang tersebar di dua fakultas, yakni fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes).

Dilansir dari Ekora NTT.com, Rektor Unika Santu Paulus Ruteng, Prof. Dr. Yohanes Servatius Lon, M.A dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada para wisudawan.

“Kami civitas akademi Unika Santu Paulus Ruteng turut berbahagia dan sangat berbangga dengan prestasi kalian”, Tuturnya

Sebagai Rektor, Prof Jhon juga menyampaikan terimakasih kepada semua wisudawan/wisudawati bersama orang tua yang telah menaruh kepercayaan kepada lembaga yang dipimpinnya itu.

Ia berharap, semua pengalaman akademis maupun nonakademis di lembaga Unika Santu Paulus Ruteng mampu menjadikan wisudawan sebagai seorang sarjana dan ahli madya yang mandiri, kreatif, dan produktif di era digital.

“Almamatermu telah membekali anda dengan bekal intelektual, moral dan religius agar anda bisa survive dalam dunia yang penuh tantangan karena perubahan yang begitu cepat”, Ungkap Prof Jhon

Kiranya kekayaan akademis dan nonakademis yang diterima di Kampus ini mampu membuat anda berkreasi secara responsif”, Lanjutnya

Dikesempatan itu juga Ketua Yayasan Santu Paulus Ruteng (Yaspar), Pastor Ledobaldus Rolling Mujur, S.Fil., M.M mengatakan, bahwa wisudawan telah hidup di era digital yang lengkap dengan banyak tuntutannya.

“Mulai hari ini, anda memasuki dunia seperti itu, dengan status mentereng ; Sarjana/diploma. Investasi biaya orang tua dan usaha anda sendiri harus produktif”, Tuturnya

Gelar baru adalah modal untuk masa depan yang bisa dikembangkan dengan baik.

Baca juga:  Cegah Bahaya Karhutlah, Babinsa Koramil 404-04 Gunung Megang Laksanakan Sosialisasi

“Cari kerja atau ciptkan kerja”, Lanjutnya

Ia juga menambahkan Yaspar selalu berkomitmen dalam mendukung seluruh proses pendidikan di Unika Santu Paulus Ruteng, pada pagebluk Covid-19, Yaspar menyediakan fasilitas yang dibutuhkan untuk menyelenggarakan pembelajaran online.

“Yaspar ikut mendukung usaha Unika Santu Paulus Ruteng untuk menempa para mahasiswa menjadi calon sarjana dan diploma yang melek teknologi, sehingga siap terjun ke kancah perjuangan di dunia digital”, Jelasnya

Laporan : Dody Pan

 


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊