Satker PJN Wilayah III NTT Lakukan Perbaikan Terkait Genangan Air yang Menggenangi Jembatan Wae Garit


12 shares

 

Manggarai, NTT//SI.com- PPK 3.2 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) atau Satuan Kerja (Satker) Perawatan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III Provinsi NTT, pada Rabu (20/04/2022) pagi melakukan pembersihan atau perbaikan di jembatan Wae Garit, jalan Komodo, perbatasan Kecamatan Langke Rembong dan Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai yang menghubungkan jalan Ruteng-Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, yang selama ini badan jalan jembatan tersebut selalu di genangi air yang cukup tinggi akibat curah hujan yang cukup lebat.

Sebelumnya pada Senin (18/04/2022) media ini perna memberitakan genangan air yang menggenangi badan jalan jembatan Wae Garit berdasarkan unggahan Video Story WhatsApp milik salah seorang pemilik nomor WhatsApp.

Melihat unggahan tersebut, pada waktu itu media ini langsung memberitakan kejadian tersebut, dan berita itupun langsung mendapat respon dari pihak terkait melalui pesan WhatsApp pada Senin malam (18/04/2022) bahwa pihaknya akan segera mengecek penyebab genangan air tersebut dan akan segera ditangani.

Viktor Aprianus Nalle, selaku PPK 3.2 atau Satker PJN Wilayah Provinsi NTT kepada media ini pada Rabu (20/04/2022) melalui pesan WhatsApp menyampaikan bahwa timnya sudah berada di lokasi jembatan Wae Garit untuk membersihkan dan memperbaiki jembatan tersebut.

Viktor menjelaskan, genangan air di badan jalan jembatan Wae Garit akibat adanya saluran drainase yang tersumbat oleh material batu, tanah dan sedimen sehingga air melimpas kebadan jalan dan terus ke arah jembatan.

“Genangan air di badan jalan jembatan Wae Garit akibat adanya saluran drainase yang tersumbat oleh material batu, tanah dan sedimen sehingga air melimpas ke badan jalan dan terus ke arah jembatan. Dan pada hari ini Rabu (20/04/2022) kami sudah melakukan penanganan untuk membersihkan sedimen dan lain-lain agar air bisa melewati jalur yang ada”, Jelas Viktor kepada media ini melalui pesan WhatsApp Rabu (20/04/2022) sekitar pukul 09.00 Wita

Baca juga:  Nekat Palsukan Surat Rapid Swab Antigen, Begini Penjelasan nya

“Pada posisi jembatan kami sudah melakukan pembersihan dengan penanganan pemeliharaan rutin jembatan”, tutupnya

Penulis : Dody Pan

 


Like it? Share with your friends!

12 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊