Muara Enim — Polres Muara Enim kembali berhasil mengamankan 1 orang pengedar narkotika jenis sabu-sabu disebuah rumah yang beralamat Dusun IV desa Dalam kecamatan Belimbing kabupaten Muara Enim. Rabu (13/09/2023)
Dengan nama: Rusman Efendi Als Man Tato Bin Dul Matni (41 tahun) yang sehari harinya pekerja seorang petani dengan status pengedar atau kurir narkotika jenis sabu-sabu
Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi SH., S,Ik., MH melalui Kasat Narkoba AKP Darmanson SH., MH, “Pada hari Rabu tanggal 13 September 2023 sekira pukul 02.30, wib dimana sebelumnya kami mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di TKP sering dijadikan tempat untuk transaksi jual beli narkotika., “Tuturnya kepada media ini.
“selanjutnya personil dari sat Resnarkoba Polres Muara Enim yang pimpin Kanit 2 Ipda Sutra Efendi SH langsung melakukan penyelidikan di sekitar lokasi, kemudian setelah didapati informasi terhadap lokasi dan ciri-ciri pelaku lalu dilakukan upaya paksa penggerebekan dan berhasil mengamankan pelaku, selanjutnya setelah dilakukan penggeledahan badan dan rumah pelaku serta ditemukan barang bukti jenis sabu-sabu 22 paket diduga narkotika jenis sabu-sabu yang berat 10,04 gram beserta 1buah sekop plastik, 1buah timbangan digital, 1buah dompet kulit, 1bal plastik klap bening, selanjutnya pelaku dilakukan interogasi dan mengakui bahwa benar barang bukti tersebut adalah miliknya dengan tujuan untuk dijual kembali,atas kejadian tersebut selanjutnya pelaku dan BB dibawa ke Sat Resnarkoba Polres Muara Enim untuk di proses lebih lanjut. “Tutupnya.
Berikut barang bukti yang berhasil di amankan barang bukti Tsk;
– 22 (dua puluh dua) paket diduga Narkotika jenis Shabu berat bruto 10,04. gram
– 1 (satu) buah skop plastik
– 1 (satu) unit timbangan digital
– 1 (satu) buah dompet kulit
– 1 (satu) bal plastik klip bening
Laporan; Rendi
0 Comments