Muara Enim – Peletakan batu pertama bedah rumah program “Rumah tak layak huni (RTLH) merupakan program Kodim 4040 Muara Enim, yang kali ini jatuh kepada warga desa Sumaja Makmur Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim yaitu Saudara Heryanto. Yang mana dilaksanakan pada kamis 19 /01/ 2023
Di katakan Kades Sumaja Makmur melalui sekertaris desa (Sekdes) Paisal Putra beberapa bulan lalu ia bincang-bincang dengan Bhabinsa Sumaja Makmur Sardiono bahwa ada saudara Heryanto yang menurutnya mengkhawatirkan keadaannya. Di nilai rumah dengan ukuran kecil, kurang sehat, dimana mempunyai anak dan keluarga sangat memprihatinkan, disitulah program kodim 4040 Muara Enim melalui Koramil 404-04 Gunung Megang- jatuh ke saudara Haryanto yang menurutnya sangat layak mendapatkan bantuan ini, “jelasnya.
“Saya haturkan terimakasih yang mendalam atas bantuan kepada warga kami, semoga bantuan ini membantu warga penerima manfaat.
Kepada warga saya katakan, karena ini adalah swadaya, jadi kami mohon bantuannya untuk menyelesaikan rumah saudara Haryanto ini, “ucap Sekdes.
Camat Gunung Megang H. Ardiansyah, S. Sos menyampaikan permohonan maaf, “saya baru tahu dari kemarin dari informasi dari Pak danramil akan melaksanakan bedah rumah ini.
Sekali lagi saya mohon maaf ya, jadi, tadi sengaja saya sempatkan karena tadi rapat, saya izin harus ke Sumaja Makmur.
“Saya usahakan Harus hadir, berulang kali saya katakan “saya nggak tahu ada warga saya yang kayak gini “ya, Pak ya Haryanto “saya mohon maaf, “ujarnya.
Dandim yang diwakili oleh Pak danramil saya ucapkan terima kasih atas inisiatif kepada warga masyarakat khususnya di Sumaja Makmur yang ada dalam arti kata pelaksanaan untuk melaksanakan bedah rumah “inilah yang sangat-sangat kita harapkan kepedulian kepada masyarakat.
“Saya berpesan, minta tolong kepada pemerintah desa, masyarakat pada kesempatan tadi katanya ada bilang 5 warga rumah tak layak huni, jadi buat proposal ke baznas ya, nanti kita usahakan 5 itu clear, karena masa purna saya ingin itu selesai.
“Bila perlu saya sendiri akan mengusulkannya, sehingga tiada lagi pikiran, saya ingin buat kenangan kepada masyarakat, “tegasnya.
Camat juga mengatakan, bahwa walaupun kita camat, tetap kami adalah pelayanan bagi masyarakat, “pungkasnya.
Sementara di sampaikan Danramil 404-04 gunung megang Kapten Inf Agus Sonjaya menjelaskan bahwa Rumah bedah ini adalah program dari kodim 4040 Muara Enim.
“Bapak-bapak ibu-ibu sekalian program rumah bedah kodim Muara Enim merupakan program inisiatif dari anggota dari komandan beserta staf. “Jadi dana ini kami kumpulkan dari hasil zakat tiap bulan, tiap bulan kami mengumpulkan dalam 2 bulan sekali kami membedah rumah ini dari kodim Muara Enim.
Dan kodim membina ada 8 Koramil 6 Koramil ada di wilayah Kabupaten Muara Enim 1 Koramil ada di pali, satu Koramil ada di Prabumulih, “ya kebetulan untuk bulan sekarang bulan 12 atau bulan 1 ini jatuh untuk bedah rumah di Koramil gunung megang, “bebernya.
“Jadi dalam hal ini bapak-bapak ibu-ibu sekalian oleh kodim Muara Enim ke Koramil misalnya bulan sekarang 2 bulan yang akan datang nanti Koramil 05, begitu berturut-turut berputar nanti setelah koramil 08 nanti kembali lagi ke Koramil 01 yaitu di Gelumbang.
Mengingat setelah pandemi covid19 kami baru bisa melaksanakan lagi bedah rumah, “ya alhamdulillah sampai bulan sekarang udah 4 rumah yang Insyaallah lima rumah dengan yang sekarang 4 rumah yang sebelumnya sebelum tahun-tahun yang lalu, kami juga ada program.
Dikatakan kami mengaktifkan lagi ya menyisihkan hasil dari penghasilan kami. “Kami kalau udah total-total dibangun sampai saat sekarang mungkin udah 40 rumah.
“Meskipun ukurannya agak kecil mudah-mudahan aja ya lebih sehat lebih layak daripada rumah yang ada sekarang. Kenapa kami cenderung, di sini di dibangun, ini merupakan mungkin Allah Subhanahu Wa Ta’ala udah menunjukkan kepada Pak Haryanto.
Ditambahkan Danramil, Kodim melaporkan ke saya, coba cari rumah yang paling tidak layak tiap-tiap Desa begitu banyak kami membina 55 Desa ya 25 rumah yang kemarin dilaporkan ya salah satunya ini ya yang begitu Kami lihat ke begitu kami cek dari keadaan rumah dari keadaan keluarga dari penghasilan kepemilikan tanah ya kami memutuskan dengan tetap dengan bantuan Babinsa yang cenderung rumah di sini, ya alhamdulillah begitu kami koordinasi kepada Pak Kades atau tempat sekdes.
Saya sedikit ceritakan bahwa selama pembangunan ini tidak ada upah yang melaksanakan pembangunan “ya istilahnya gotong royong Karya Bakti kalau di dalam operasi militer misalnya pertempuran di mana Irian Jaya itu operasi nah ini ada punyanya ini ya Karya Bakti. “Ini yang ada di merupakan Karya Bakti.
Bisa tahu juga bilamana nanti mungkin udah berdiri ya mudah-mudahan Pak Heryanto mungkin lebih mencari nafkah untuk keluarga, Harapan ya mudah-mudahan mungkin kalau misalnya sekarang di mungkin nanti kami berkunjung lagi.
Terakhir saya pesan kepada warga semua ya Mari kita rame-rame kita keroyok bangunan ini. Mudah-mudahan cepat selesai sehingga Pak Haryanto akan lebih fokus lagi apa berusaha ataupun beribadah, “tutup Danramil.
Usai acaraa sambutan, di langsungkan peletakan batu pertama yang di mulai dari Camat gunung megang, Danramil, PT MHP, Perwakililan Puskesmas, serta Sekdes Sumaja Makmur.
Hadir pada kesempatan itu, Polsek Gunung Megang Bhabinkamtibmas Soulpandri, Pimpinan PT. MHP Unit VI Caban di wakili Tata Umarta, Kepala UPTD Puskesmas Sumaja Makmur di wakili Bambang, BPD Sumaja Makmur Lobi Harmoko, Toko Masyarakat serta Perangkat Desa serta Bhabinsa Koramil 404-04/GM.
(Ril – Rendi)
0 Comments