Muara Enim//SI.com- Danramil 404-04 Gunung Megang Kapten Inf Agus Sonjaya berserta anggota Babinsa Danpos Babinsa Serma Jeri Kurniawan dan Sertu Yopan Suralaga Memantau kegiatan suntik vaksin covid-19 di Desa Banuayu kecamatan Empat Petulai Dangku kabupaten muara enim
Giat suntik vaksin covid-19 ini, Jum’at 14 Januari 2022 bertempat di aula gedung balai desa Banuayu, turut hadir selaku tuan rumah kades Rasuti Alamsyah, Ketua BPD Edi Arafik bersama anggota, dan kepala UPTD Puskesmas Tebat Agung Tin Dwi Aprinace, jumlah dan jenis vaksin yang dipakai vaksin Sinovac, Pfizer dan Astrazeneca dengan menyasar ibu-ibu Lansia tahap 1 dan tahan dosis 2
Danramil Kapten Inf Agus Sonjaya tetap menghimbau masyarakat untuk melakukan disiplin Prokes Covid-19 dalam giat Vaksinasi ini, dan juga beliau menjelaskan tujuan diadakannya vaksinasi ini untuk memperkuat daya tahan tubuh dalam melawan virus Covid-19 apabila terjangkit virus tersebut, beliau (Danramil) juga menekankan kepada masyarakat meskipun sudah disuntik vaksi tahap 1 dan 2, masih harus wajib disiplin Prokes Covid-19 terutama memakai masker saat bepergian keluar rumah
Puji syukur Alhamdulillah giat suntik vaksin covid-19 menyasar pada ibu-ibu Lansia ini berjalan dengan baik, aman dan tertib hingga berakhir pukul 15. 00 wib.
Penulis : Nuramin Jafar
0 Comments