Muara Enim Sumatera Selatan – Pj. Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., menutup kegiatan pelatihan sekaligus melepas siswa magang operator alat berat yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Muara Enim bekerjasama dengan PT. Satria Bahana Sarana (SBS) di Saka Mess Hall Township Tanjung Enim, Lawang Kidul, Selasa (26/11).
Adapun kegiatan yang diikuti sebanyak 50 peserta ini dalam rangka menyiapkan sumber daya manusia (SDM) lokal yang handal dan profesional guna memenuhi kebutuhan tenaga kerja tersertifikasi khususnya bidang operator alat berat.
Didampingi Plt. Kepala Disnakertrans Kab. Muara Enim, M. Zulfachri Andri, S.H., M.H., Pj. Bupati mengapresiasi program pelatihan yang diselenggarakan rutin setiap tahun tersebut karena mendukung pemerintah menekan angka pengangguran dan kemiskinan melalui peningkatkan kualitas SDM lokal. Untuk itu, dirinya berharap program tersebut terus berlanjut atau ditiru oleh perusahaan-perusahaan lainnya agar masyarakat Kabupaten Muara Enim memiliki kompetensi sehingga mampu bersaing dengan tenaga kerja dari daerah lain hingga asing.
Selain itu Pj. Bupati mengharapkan para peserta pelatihan ini nantinya dapat segera mengimplementasikan ilmu selama mengikuti pendidikan dengan baik dan segera mengisi kebutuhan tenaga kerja operasional perusahaan sesuai keterampilan dan keahlian masing-masing. Lebih lanjut, Pj.Bupati menegaskan komitmen nya mendukung tenaga kerja lokal dengan terus memperbanyak kerjasama dan kolaborasi berbagai perusahaan serta lembaga pelatihan kerja untuk melaksanakan pelatihan keterampilan serta menekankan perusahaan memprioritaskan tenaga kerja lokal khususnya masyarakat Kabupaten Muara Enim. (Rendi)
0 Comments