Muara Enim Sumatera Selatan – Menjelang tahapan pelaksanaan pemungutan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) Gubernur, Bupati dan Walikota serentak Tahun 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang, Pj. Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., menghadiri undangan Rapat Kerja dan Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi II DPR RI di Ruang Rapat Komisi II, Gedung Nusantara II DPR/MPR RI Senayan Jakarta, Selasa (19/11).
Disela rapat yang dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dr. H. Dede Yusuf Macan Effendi, S.T., M.I.Pol., ini, Pj. Bupati optimis seluruh tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024 di Kabupaten Muara Enim berjalan lancar dan sukses.
Dalam pertemuan yang juga dihadiri Wakil Menteri Dalam Negeri RI, Dr. Bima Arya Sugiarto, Gubenur, Bupati dan Walikota diempat provinsi yakni Sumatera Selatan, Bengkulu, Kepulauan Bangka Belitung dan Lampung ini membahas terkait persiapan, kesiapan dan antisipasi kendala pelaksanaan Pilkada serentak dimasing-masing daerah. Selanjutnya dari pemaparan yang disampaikan para gubernur terhadap kondisi dan situasi lapangan dalam pelaksanaan Pilkada ini mendapat perhatian dari para Anggota Komisi II DPR RI diantaranya H. Giri Ramanda Nazaputra Kiemas, S.E., M.M., dan Ahmad Wazir Noviadi, S.Psi., M.Si., yang merupakan Anggota DPR RI untuk daerah pemilihan Sumatera Selatan.
Sependapat dengan apa yang disampaikan Wakil Ketua Komisi II terhadap netralitas ASN, Pj. Bupati memastikan seluruh jajaran aparatur pemerintah di Kabupaten Muara Enim akan bersikap netral sehingga tercipta Pemilu yang berintegritas. Selain itu dirinya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim untuk selalu menjaga kondusifitas dan ikut serta mengawal pelaksanaan Pilkada ini agar berjalan lancar, aman, damai dan sukses sehingga menghasilkan pemimpin yang berkualitas dan mampu membawa kemajuan daerah untuk lima tahun mendatang. (Rendi)
0 Comments