Pekerjaan Jalan Usaha Tani Desa Prapau, Untuk Meraup Keuntungan Pribadi


Muara Enim – Diduga pekerjaan jalan usaha tani di desa Prapau kecamatan Semende Darat Laut (SDL) kabupaten Muara Enim yang menelan anggaran Dana Desa (DD) senilai Rp.382.778.490,- dengan volume pekerjaan 907 M x 120 Cm x 15 Cm kuat indikasi dikerjakan dengan maksud meraup keuntungan pribadi. Minggu, (18/06/2023)

Dikatakan salah satu narasumber yang enggan disebutkan namanya saat menyampaikan informasi terkait pekerjaan tersebut kepada awak media ini melalui pesan whatsappnya. Diketahui pekerjaan itu diduga ada indikasi untuk meraup keuntungan pribadi.

“Diduga pembangunan Jalan usaha tani di desa Prapau ini dibuat asal jadi, sehingga bisa merugikan negara,” ucap narasumber.

“Terlihat di lapangan jalan ini dibangun dengan bentuk kiri kanan tebal dan tengah terlalu tipis, sehingga saat dari dinas terkait melakukan atau mengecek dan mengukur volume pekerjaan seolah sudah pas dan cukup volumenya, padahal di tengah itu terlalu tipis tidak sampai 15cm.” jelas narasumber

“Harapannya semoga dinas terkait seperti Inspektorat, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), serta Kejaksaan dan APH yang lainya untuk turun mengecek dan mengawasi pembangunan yang menggunakan DD.” Pungkasnya.

Selanjutnya untuk mengetahui kebenaran informasi tersebut tim dari media ini menghubungi Kepala Desa Prapau guna mengkonfirmasi kebenaran informasi yang didapat.

Angga selaku kepala desa Prapau saat dihubungi melalui pesan whatsapp pribadinya, membenarkan jika pengerjaan jalan usaha tani tersebut mengunakan dana desa.

“Oh iya betul itu anggaran dana desa, kalau boleh tau, bapak langsung kelokasi, apa ada yang ngirim ke bapak langsung..?” jawab Angga.

“boleh minta nama indentitasnya gak pak…?” tanya Angga.

“Selebihnya saya serahkan ke bapak, kalo untuk kecurangn saya sudah sering diberitakan. Dan terkait masalah pekerjaan jadi saya selalu berusaha maksimal.” Tutup Angga.

Baca juga:  AKP Marwan SH.MH, Rapat Lintas Sektor Bersama Puskesmas Tebat Agung Dan Forkompimcat

 

Tim


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊