Menggunakan Perahu, Kapolres PALI Kunjungi Masyarakat Terdampak Banjir


PALI – Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin.S.I.K, M.H, kunjungi masyarakat Desa Curup Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan pada Senin (13/03/2023).

Dengan menggunakan perahu yang disediakan Dinas BPBD Kabupaten PALI, Kapolres menyisir Desa Curup meninjau Rumah -Rumah warga yang digenangi air sedalam hampir dua meter,

Tidak sendirian, di atas satu Perahu, Kapolres PALI didampingi Kapolsek Tanah Abang, AKP Zaldy, S.H, M.Si, Camat Tanah Abang, Kabag OPS Kompol Edwin Aristianto, S. E., S. I. K,.M.M, M. B. A, Kabid Dinas BPBD, Kepala Puskesmas Tanah Abang, juga Kepala Desa Curup, dengan menyisiri Desa sampai ke sungai Lematang,

Dalam kesempatan itu, AKBP Khairu Nasrudin menyampaikan keprihatinan nya atas bencana alam yang melanda masyarakat Desa Curup, dia berharap agar banjir tidak berdampak hingga menyebabkan korban harta benda apalagi korban jiwa,

“Saya mewakili institusi polri sangat prihatin terhadap kondisi ini, semoga tidak sampai terjadi korban harta benda, apalagi korban jiwa, semoga masyarakat yang rumahnya terendam banjir tetap sehat, dan semoga banjir cepat kering,”harap orang nomor satu di jajaran Polres PALI ini, saat dibincangi awak media ketika beliau mengayuh dayung,

Poto Kapolres PALI beserta Kapolsek Tanah Abang, Camat juga lainya menaiki perahu menyisir Desa Curup

Dihadapan Kapolres PALI, Kapolsek Tanah Abang pun mengucapkan terimakasih atas kunjungan Kapolres dan jajaran nya, dia juga menyampaikan bahwa pihak Polsek Tanah Abang siap siaga memantau kemungkinan tanda-tanda bahaya banjir,

“Sepanjang ini saya bersama personil lebih siaga, sejak dapat kabar banjir di lahat, kita sudah meningkatkan kewaspadaan, dan terus memantau ketinggian air dalam desa di setiap desa yang ada di bantaran sungai Lematang di Kecamatan Tanah Abang, kita terus menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dan melaporkan jika ada tanda-tanda bahaya yang belum terpantau oleh personil kita,” terang Kapolsek Tanah Abang,

Baca juga:  Agar Pemudik Tidak Tersesat Jalan, Satlantas Polres PALI Lakukan Pemetaan Rambu-rambu

Selain Kapolres PALI, tampak hadir juga saat kunjungan itu, Camat Tanah Abang, Edi Irwan.S.E, M.Si, Kepala Puskesmas Tanah Abang, dr Almutazirin, BPBD PALI, Kabag Ops Polres Pali Kompol Edwin Aristiano, S.E.,S.I.K.,M.M.,M.B.A., Kasi Humas Polres PALI AKP Ardiansyah.S.H, Kasat Samapta Polres PALI AKP Hermanto.A.Md, Kasat Reskrim Polres Pali IPTU Yudhistira, S. Tr. K., S.I.K, Kasat Intelkam Polres PALI IPTU Acmad Faizal Junaidi,S. Tr. K, Kbo Sat Intelkam Polres PALI IPTU Zulpadli, F, S.E, Kapolsek Tanah Abang, AKP Zaldy.S.H, M.Si, Kepala Desa Curup, M.Tisar, Bhabinkamtibmas dan jajaran Polres dan Polsek Tanah Abang.

Penulis: Eddi Saputra


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🙏