Kapolres Pali AKBP Rizal Agus Triyadi.Sik.Tinjau Langsung vaksinasi Massal


 

Pali//SI.Com- Sudah hampir dua tahun ini wabah penyakit Corona melanda Negara-negara di dunia,Tampa terkecuali, termasuk juga Indonesia, merasakan dampaknya Corona atau yang sering di sebut covid19 oleh kerena itu, Presiden Republik Indonesia mengintruksikan pada jajaran TNI dan Polri untuk melakukan vaksinasi Massal di seluruh wilayah NKRI.

Bertempat di Balai Desa Tempirai Timur, Kecamatan Penukal Utara, kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) Sumatra Selatan, Polres Pali mengadakan vaksinasi Massal yang di ikuti oleh warga Desa Tempirai Rabu (01/12).

Dalam sambutannya Kapolres Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) Agus Rizal Triyadi.Sik.yang di dampingi istrinya ibu Bayangkari menyatakan,”Mari kita sama-sama menjaga kesehatan diri dan juga menjaga kesehatan secara bersama, dengan cara mengikuti vaksinasi Massal ini, guna mencegah terjadinya dan juga mencegah penularan covid19 ini.

kalau semua masyarakat sudah di vaksin maka kita tidak perlu khawatir lagi dengan virus Corona, ini karena sistem kekebalan tubuh atau imunitas kita sudah kuat untuk menangkal virus Corona bagi masyarakat yang mengikuti vaksin ini kami sudah menyediakan bantuan berupa paket sembako.

Sambungnya lagi, kalau semua masyarakat sudah di vaksin,maka boleh kita untuk melakukan kegiatan keramaian seperti acara pernikahan,hajatan dengan tidak lupa mengikuti protokol kesehatan, Rizal juga menjelaskan,”Kartu vaksin ini sangat di perlukan untuk kepentingan seperti kita ingin berpergian ke luar kota dan untuk kepentingan lainnya, pungkasnya.

Salah satu warga Desa Tempirai Timur, Taufik (32) peserta vaksinasi Massal, menjelaskan pada kami awak media, saya sangat senang dan berterima kasih pada Kapolres Pali yang telah membantu kami masyarakat untuk mendapatkan vaksin covid secara gratis dan juga kami berterima kasih kerena telah memberikan bantuan berupa sembako bagi peserta vaksin, ungkapnya.

Baca juga:  4 Ton Beras Dibagikan BAZMA Bersama BDI Pertamina Adera Field Kepada Fakir Miskin dan Dhuafa

Penulis: Zulman


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JANGAN COFAS NANTI JADI KEBIASAAN