Camat Darul Aman Azani. SE Melantik Dua Kheuchik Terpilih


 

ACEH TIMUR//SI.com- Bupati Aceh Timur melalui Camat Darul Aman Azani. SE secara resmi melantik Bahtiar sebagai Kheuchik Gampong Matang Pineung dan Rizwan sebagai Keuchik Gampong Keumuneng Limong kedua (kepala desa) tersebut diambil sumpah janji jabatannya di Aula Gedung Serbaguna Kecamatan Darul Aman Kabupaten Aceh Timur hari ini Selasa  28 November 2023

Acara pelantikan tersebut diawali dengan Pembacaan Kitab Suci Al-Qur’an oleh Teuku  Muhammad Yunus dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya yang dipandu oleh ibu Salwati.SE acara dilanjutkan kembali dengan Surat keputusan Bupati Aceh Timur dibacakan oleh Zarkawi dalam SK Bupati Aceh Timur Gampong Matang Pineung dengan Nomor 148.1/28/141/DPMG/G/DEF/2023, dan Gampong Keumuneng Limong dengan Nomor 148.1/26/141/DPMG/G/DEF/2023 tentang pemberhentian jabatan dan pelantikan masa jabatan baru yang akan menjabat periode 2023/2029.

Usai prosesi pembacaan Surat Keputusan Bupati Aceh Timur dilanjutkan dengan Pengambilan Sumpah Janji yang dipandu oleh Camat Darul Aman Azani.SE dan diikuti oleh Kedua Keuchik dengan dibacakan oleh Camat Darul Aman yang dikuti oleh Kedua Kheuchik dengan bunyi sebagai berikut:

Dalam hal ini Camat Darul Azani.SE bertanya terlebih dahulu Apakah Saudara siap untuk disumpahkan? kedua Keuchik menjawab Siap, setelah itu Camat Darul Aman Azani.SE kembali bertanya dengan Agama apa? Islam ucap kedua Kheuchik menjawab bersamaan.

Selanjutnya perlu saya mengingatkan bahwa sumpah yang akan saudara ucapkan ini adalah mengandung tanggung jawab terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia, tanggung jawab memelihara dan menyelamatkan Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945 serta tanggung jawab terhadap Kesejahteraan Rakyat.

Sumpah ini di samping disaksikan oleh diri sendiri dan oleh semua yang hadir sekarang, juga yang penting sekali disadari bahwa sumpah ini disaksikan oleh Allah Yang Maha Kuasa, Karena Allah Maha Mendengar dan Maha Mengetahui.

Baca juga:  Dihadiri Jajaran Polres PALI, Pemilihan BPD Desa Raja Barat Berjalan Aman dan Kondusif

Sumpah ini hendaknya di ucapkan dalam kesadaran yang sepenuhnya dengan kemauan yang sungguh sungguh, sumpah ini adalah Janji Kepada Allah dan juga janji terhadap manusia yang harus ditepati dengan segala keihklasan dan kejujuran, selanjutnya diharapkan agar suadara mengikuti dan menirukan kata kata saya dengan khidmad.

ikuti Kata kata Saya:

Demi Allah Saya Bersumpah: Bahwa saya akan memenuhi kewajiban selaku Kheuchik dengan sebaik-baiknya dan sejujur-jujurnya, seadil-adilnya.

Bahwa saya akan selalu taat dalam mengamalkan dan mempertahankan Syari’at Islam dan Pancasila sebagai dasar Negara.

Bahwa saya akan menegakkan kehidupan Demokrasi dan Undang undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945 serta melaksanakan segala peraturan perundang-undangan yang berlaku bagi Gampong, daerah dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

usai pembacaan sumpah janji Camat Darul Aman Memasang tanda pangkat kepada kedua Keuchik, dilanjutkan dengan pembacaan ikrar janji yang dibacakan oleh Camat Darul Aman Azani.SE yang berbunyi sebagai berikut.

dan dilanjutkan dengan penandatanganan surat kedua Keuchik baik Gampong Matang Pineung Dan Keuchik Gampong Keumuneng Limong.

usai kegiatan tersebut Camat Darul Aman Azani.SE dalam arahannya mengucapkan penghormatan kepada seluruh hadirin yang telah hadir didalam Acara pelantikan ini, dan penghormatan juga kepada seluruh tokoh masyarakat yang sudah bersedia hadir dalam pelantikan ini, lebih lanjut Camat Darul Aman Azani.SE Kepada keuchik yang sudah dilantik.

Saya mengucapkan selamat Kepada Keuchik Gampong Matang Pineung dan Keuchik Gampong Keumuneng Limong yang sudah dilantik dan saya berharap dapat mengembankan amanah dan tugasnya yang dipercayakan oleh masyarakatnya serta dapat berkomunikasi dengan semua pihak terutama dengan mukim dan tokoh masyarakat lainnya dan Muspika setempat bertanggung jawab, jujur dan adil serta mengikuti peraturan yang berlaku demikian ungkap Azani. SE. dan diakhiri dengan doa.

Baca juga:  Kades Golo Leleng Akui Aktivitas Tambang Milik ANK Group Sempat Dihentikan Karena Tidak Kantongi Ijin

Liputan Penulis Saprijal


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🙏