PJ Bupati Muara Enim Hadiri Upacara Hari Pramuka Ke-63 Tingkat Sumsel


Palembang – Pj. Bupati, H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., menegaskan siap untuk terus meningkatkan kegiatan kepramukaan yang disesuaikan pada kebutuhan generasi muda sehingga dapat berkonstribusi dan berkolaborasi dengan pemerintah, masyarakat, dunia usaha dan industri dalam mencapai peningkatan pembangunan daerah.

Hal ini disampaikan Pj. Bupati disela mengikuti Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63 tingkat Kwartir Daerah Sumatera Selatan di Halaman Griya Agung Palembang, Senin (19/08).

Dalam upacara yang dipimpin langsung oleh Pj. Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, S.H., M.S.E., serta dihadiri para Bupati dan Walikota se-Sumatera Selatan ini, Pj. Bupati selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Muara Enim mengucapkan selamat memperingati Hari Pramuka ke-69 Tahun 2024 yang mengusung tema ‘Pramuka Berjiwa Pancasila, Menjaga NKRI’.Dirinya berharap peringatan ini dapat dijadikan momentum untuk memperkuat soliditas serta semangat kepramukaan di Bumi Serasan Sekundang.

Kegiatan tersebut juga dilaksanakan penyematan tanda penghargaan Pancawarsa Kwarda Gerakan Pramuka kepada Anggota Kwarcab Gerakan Pramuka Kab. Muara Enim dengan rincian 4 Lencana Melati dan 7 Lencana Darma Bakti. Kepada seluruh penerima penghargaan, Pj. Bupati mengucapkan selamat dan berharap Kwarcab Gerakan Pramuka Kab. Muara Enim terus meningkatkan kontribusinya dan bersama mendukung terwujudnya kemajuan pembanguan daerah yang dilandasi dengan prinsip kepramukaan yakni Dasa Darma Pramuka dan Trisatya Pramuka. (Rendi)


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊