Polsek Rambang Dangku Unkap Aksi Pencurian Di PT GPEC 2 Tanjung Menang


Muara Enim//SI.com.Gerak cepat Team Tarantula Polsek Rambang Dangku patut diacungi jempol . bagaimana tidak , Aksi pencurian yang kerap terjadi di areal kerja lokasi PLTU Sumsel I , Tepatnya di PT GPEC II berhasil mengamankan komplotan tersangka pelaku pencurian besi dan barang bekas di area Sumsel I , Desa Tanjung Menang kecamatan Rambang Niru kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan .

Adalah JM ( 32) warga desa belimbing kecamatan belimbing , HR ( 33) warga desa Bulang kecamatan belimbing dan Bs (34) warga desa belimbing kecamatan belimbing ( DPO) , serta RN ( 28) warga desa belimbing kecamatan belimbing kabupaten Muara Enim Sabtu , 26/3/2022)

Terungkapnya aksi komplotan pencurian besi dan barang bekas tersebut , Bermula dari Imka Mulyana , Karyawan PT Adema ke Polsek Rambang Dangku .

Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto SIK MSi melalui Kapolsek Rambang Dangku , AKP Faizal Kamil SH yang mendapat laporan informasi dari warga bahwa di areal PLTU Sumsel I sedang terjadi pencurian besi bekas konstruksi bangunan , Langsung memerintahkan Team Tarantula yang dipimpin oleh IPDA Sarkati SH , untuk melakukan pengintaian .

“Benar telah terjadi pencurian , Pada Kamis ( 24/3/) di lokasi kerja PLTU Sumsel I . Dimana kita berhasil mengamankan salah seorang pelaku dan BB ,” Sebut Kapolsek Faizal .

Dari penangkapan tersebut , Telah diamankan 3 unit sepeda motor yang digunakan para tersangka pada saat melakukan aksinya dan 5 karung plastik yang berisi baut ukuran besar .
Guna pengembangan dan penyidikan kasus tersebut , Tersangka dan BB diamankan di Polsek Rambang Dangku. (Umar)


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🙏