Memprihatinkan, SDN 06 Tebat Layang Butuh Perhatian Serius Dari Pemerintah.


Potret SDN 06 Tebat Layang
Potret SDN 06 Tebat Layang

OKU Selatan//SI.Com–, Sekolah Dasar Negeri O6 Desa Tebat Layang Kecamatan Sindang Danau Kabupaten Ogan Komering ulu Selatan (OKUS) provinsi sumatera selatan kondisi sangat memprihatikan karna perkantoran yang sudah layak rehab hingga kini belum ada tanda-tanda untuk di rehab oleh pihak pemerintah.

Hal ini di katakan beberapa orang wali murid SDN 06, bahkan dia mengatakan bukan hanya soal bangunan sekolah saja, murid-murid di sekolah tersebut pun tidak dapat bantuan apa-apa dari pemerintah, seperti bantuan sekolah pada umumnya.

Dari penelusuran awak media ke lapangan, Senin (20/09/2021) beberapa wali siswa juga menuturkan, karna kondisi seperti ini pihak wali siswa diminta iuran lima puluh ribu rupiah setiap tahun oleh komite sekolah guna membangun pagar, dan itu sudah tiga tahun berjalan, dan wali siswa pun ikut bergotong royong dalam mengerjakan bangunan Pagar setiap tahunnya, namun yang ditemukan pun hanya pagar terbuat dari kayu dan kawat berduri.

Photo pagar SDN 06 Tebat Layang

Pada hari itu juga awak media ini langsung menemui kepala sekolah, Amir Paisal namun ketika dimintai tanggapannya terkait perihal ini, kepala sekolah tidak memberikan tanggapan apa-apa, dia hanya mengatakan tidak berani, kecuali ada izin dari kepala dinas pendidikan OKUS,

Pada saat di konfirmasi ulang untuk dimintai tanggapannya terkait perihal diatas, melalui pesan Watssap pribadinya kepala sekolah, Kamis malam (23/09/2021) hingga berita ini diterbitkan, Kepala sekolah SDN 06, Tebat Layang belum memberikan jawaban.

Untuk diketahui, kondisi Desa Tebat Layang memang tidak mudah di jangkau, dan hanya bisa di tempuh dengan kendaraan roda dua saja, masyarakat berharap pihak pemerintah kabupaten ataupun provinsi akan prioritaskan perhatian terhadap daerah-daerah terpencil seperti Desa tersebut.

Baca juga:  Peringati HUT PGRI dan Hari Guru, SMPN 1 Gelar Upacara

Laporan: Abdul Rasyid


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊