Danramil 04/GM Kapten Inf Agus Sonjaya, Apresiasi Program 1 Juta, 1 Hari Suntik Vaksin ,”Upaya Melawan Covid-19,”


13 shares

 

Muara Enim//si.com- Babinsa Koramil 404-04 gunung megang Pantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 TNI AD sebanyak 1 juta satu hari di wilayah Kodim 0404 muara enim di Desa Lubuk Raman PKM Puskesmas Tebat Agung, Sabtu 26 Juni 2021, tenaga medis vaksinator berjumlah 18 orang dan jenis vaksin yang dipakai sinovac, giat pelaksanaan di puskesmas Tebat Agung kecamatan Rambang Niru Kabupaten Muara Enim

Adapun tim gugus tugas covid-19 dari unsur tripika, Danpos Babinsa 04 gunung megang Serma Jeri Kurniawan, Sertu Teguh Pangroso, Serda Teto, Koptu irvhan dan Kopda Alfi, jumlah keseluruhan peserta vaksin 266 orang dan yang hadir 297 orang, jumlah yang tidak divaksin karena alasan kesehatan dan ditunda 31 orang, keterangan hipertensi 17 orang, dm 11 orang dan tyroid 3 orang

Babinsa Koramil 04 Gunung Megang Danramil Kapten Inf Agus Sonjaya menghimbau warga masyarakat untuk tetap patuhi protokol kesehatan covid-19 dan sukseskan program vaksinasi Covid-19, inilah upaya pemerintah melalui dinas kesehatan melaksanakan vaksinasi Covid-19 demi menekan laju penyebaran virus Corona, memutus mata rantai, kita semua patut mengapresiasi upaya pemerintah melindungi keselamatan rakyatnya, perkara keberhasilan tetap patuhi Prokes 5 M dan selebihnya kita pasrahkan pada Allah SWT. (nuramin jafar)


Like it? Share with your friends!

13 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JANGAN COFAS NANTI JADI KEBIASAAN