Wujudkan Pemilu Aman, Pj Bupati Banyuasin Hadiri FKD Deklarasi Damai  2024


Redaksi sarana informasi.com

PANGKALAN BALAI, Si.com// Wujudkan pemilu 2024 yang aman, damai dan kondusif di Kabupaten Banyuasin Pj Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, SH hadiri Focus Group Disccusion (FGD) Deklarasi Damai Pemilu 2024 di Auditorium Pemkab Banyuasin, Rabu (27/9/2023)

Deklarasi Damai Pemilu 2024 tersebut ditandatangani oleh Pj Bupati, Banyuasin Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa putra Sutejo, KetuaDPRD, Kajari Banyuasin, Dandim Banyuasin, Ketua KPU yang mewakili, Ketua Bawaslu Banyuasin, 18 Partai Politik.

Dalam arahannya, Pj Bupati Banyuasin mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya bersama dalam menyatukan persepsi agar penyelenggaran pemilu di Kabupaten Banyuasin dapat berjalan dengan aman, damai dan kondusif. Di dalam pelaksanaan tersebut tentunya akan berkembang dinamika politik yang dapat saja meningkatkan suhu politik di Bumi Sedulang Setudung yang kita cintai.

“Pada kesempatan yang baik ini atas nama Pemerintah Kabupaten Banyuasin saya menghimbau dan berpesan kepada semua pihak janganlah pemilu legislatif, pemilu presiden, dan pilkada merusak persatuan dan kesatuan yang sudah terbina dengan baik selama ini. Hanya karena isu-isu yang berbau hoaks, sara, primodialisme kesukuan atau kedaerahan. Marilah bersama-sama menjaga kerukunan dan kebersamaan yang telah kita jalin selama ini,” harap Pj Bupati.

Dilanjutkan, Pj Bupati menyambut baik atas penyelenggaraan Focus Group Discussion (FGD) dan deklarasi dalam rangka pemilu tahun 2024 bersama penyelenggara pemilu dan partai politik. Pelaksanaan pemilukada Kabupaten Banyuasin merupakan pesta demokrasi bagi masyarakat Banyuasin yang diselenggarakan 5 (lima) tahun sekali.

Editor Pahrul Ed 🇮🇩


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊