TMMD ke-116 Kodim 1503/Tual Capai Hasil Memuaskan


Malra.SI.Com — TMMD 116 Kodim 1503/Tual memasuki hari ke 24. Beberapa sasaran fisik telah menunjukkan progress yang cukup signifikan. Hal ini berkat kerjasama antara Personil Satgas bersama masyarakat di tiap sasaran TMMD. Jum’at (2 Mei 2023)

 

Dan SSK TMMD 116 Kodim 1503/Tual, Kapten INF Bakri Renhoat mengatakan, hasil yang dicapai dengan tingkat presentase 83% pada hari ke 24 ini sangat menggembirakan . “Semua itu tidak lepas dari adanya semangat dan kerjasama yang baik antara Personil Satgas TMMD 116 dengan masyarakat,” jelas dia.

 

Dia melanjutkan, Hasil yang dicapai telah menggambarkan betapa kuatnya ikatan kebersamaan antara personil satgas dengan masyarakat. “Yang seakan tak kenal lelah antusias penuh semangat,” ungkapnya.

 

adapun pekerjaan telah sampai ke tahap pemasangan plafon menandakan bahwa hasil yang di dapat adalah bentuk kerjasama antara masyarakat dan personil satgas TMMD ke-116 sangatlah memuaskan.

“Semoga semangat dan kebersamaan ini terus dapat dipelihara bahkan ditingkatkan. Begitu juga dukungan serta partisipasi masyarakat akan terbina dan meningkat atas kesadaran yang tinggi akan pentingnya nilai-nilai gotong royong dalam sendi kehidupan bermasyarakat,” harap Dan SSK.

 

Penulis: Apri Uwalyanan
Published; Hendi Wijaya/Rendi


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊