PALI//SI.Com–, Rapat pleno terbuka penetapan bakal calon (Balon) menjadi calon kepala desa dan pengundian nomor urut calon kepala desa Raja kecamatan Tanah Abang Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Provinsi Sumatera Selatan priode tahun 2021-2027 bertempat di Gedung serbaguna desa Raja, Jum’at (24/09/2021)
Dari delapan orang bakal calon di tetapkan menjadi lima orang calon kades, setelah melalui proses penjaringan dan seleksi sesuai ketentuan undang-undang dan peraturan pemerintah.
Adapun nama-nama calon Kepala Desa Raja yang sudah ditetapkan panitia Pilkades, adalah sebagai berikut. 1.Burlian
2.Ademan Syaputra
3.Arwin markosuma
4.Amri Hadi Darlis
5.David Susanto
Acara berlangsung hikmat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19, tampak hadir dalam acara itu, Kapolsek tanah Abang, babinsa, camat diwakili Kabid pemerintahan, Pjs kepala desa serta unsur pemerintah desa raja, toko masyarakat dan toko agama.
Red.
0 Comments