PWSS Kunker Ke Banyuasin, Merry Hani Antusias Sambut Rombongan


Redaksi sarana informasi.com

Pangkalan Balai, Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Hj. Merry Hani menerima kunjungan Organisasi Perempuan Wanita Palembang Sumatera Selatan (PWPSS) Pusat ke Kabupaten Banyuasin, yang diketuai oleh Ketua Umum Hj. Wiwiet Tatung melakukan kunjungan kerja sekaligus bakti sosial dalam rangka pulang kampung bertempat di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin, Selasa (2/7).

Hj. Wiwiet Tatung didampingi Ketua Umum PWPSS Hj. Anisja Djuita, Wakil Ketua Umum Kewilayahan Hj. Yulianti Helfia, Sekretaris Ratu Pinar, Penasehat DWP Perwakilan Sumsel Ida Nang Ali Solihin, Wakil Ketua lll Lis Yan Djarab.

Dalam sambutannya, Pj Ketua TP PKK Hj. Merry Hani mengucapkan selamat datang di Bumi Sedulang Setudung dan terima kasih telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke Kabupaten Banyuasin.

Ini merupakan suatu kehormatan bagi kami mendapatkan kunjungan dari ibu Ketua PWPSS beserta pengurus. Perlu diketahui potensi sumberdaya alam di Kabupaten Banyuasin sangat melimpah dan perlu dikelola dengan optimal serta berkelanjutan struktur perekonomian masyarakat Banyuasin didominasi oleh pertanian, perkebunan, dan perikanan.

“Melalui kunjungan kerja ini diharapkan bisa meningkatkan silaturahmi dan persaudaraan diantara kita semua. Terima kasih juga atas bakti sosial yang diberikan oleh PWPSS untuk anak-anak panti asuhan Bunda, semoga bisa bermanfaat dan menjadi ladang pahala semua pengurus PWPSS,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum PWPSS Hj. Wiwiet Tatung, SE.,MM dalam sambutannya mengatakan sangat senang dan bangga bisa melakukan silaturahmi serta kunjungan kerja dan bakti sosial ke Kabupaten Banyuasin.

Beliau juga senang mendapat sambutan hangat dari Hj. Merry Hani dan para anggota Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK), Dharma Wanita Persatuan (DWP), Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT), dan para ibu Camat Se-Kabupaten Banyuasin.

Baca juga:  MOU Pelayanan Posbakum Pengadilan Negeri Dobo Bersama Kantor konsultan Hukum Yohanis Romodi Ngurmetan,S.H dan Rekan.

PWPSS dibentuk oleh para sesepuh masyarakat Sumsel ditanah rantau di Jakarta tahun 1967 lalu. Organisasi ini bertujuan untuk mempersatukan keluarga besar ibu-ibu Sumsel yang tinggal diluar Sumsel.

“Alhamdulilah Pj Bupati Banyuasin juga senang atas kunjungan kami ini, tentunya saya berharap kiprah PWPSS juga bisa dilakukan di Kabupaten Banyuasin. Kita juga sudah ada ancang-ancang membentuk PWPSS di Banyuasin sebagai jembatan kami untuk promosikan budaya Banyuasin ditanah rantau, apalagi ibu Merry banyak sekali potensi dan inovasi yang telah dikembangkan selama menjadi penjabat Ketua TP PKK di Banyuasin,” ungkapnya.

Turut hadir Ketua DWP Banyuasin Marisa Utami Erwin, Para Pengurus TP PKK, Para Pengurus DWP, Para Pengurus TP PKK Se-Kecamatan Banyuasin.

Editor Pahrul Edi


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊