Morowali Utara, suararakyatnusantara.com – Pengurus Komite Sekolah SMPN 2 Lembo Raya melaksanakan rapat awal persiapan dalam memasuki rapat umum komite sekolah tahun Pelajaran 2024/2025.
Dalam acara pembukaan yang dibuka langsung oleh Ketua Komite sekolah SMPN 2 Lembo Raya Jois Lentanga ini, dihadiri oleh Pengurus komite sekolah, Kepala desa dari 3 desa pendukung sekolah bersama semua Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMPN 2 Lembo Raya, berlangsung di Ruang Tata Usaha SMPN 2 Lembo Raya, Kamis (25/07/2024).
Dalam sambutannya, ketua Komite sekolah menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pengurus komite yang telah berpartisipasi dan bekerjasama dalam mendukung program Pendidikan di SMPN 2 Lembo Raya. Juga ucapan terima kasih kepada kepala sekolah bersama semua guru yang telah berinovasi dalam mendidik peserta didik dengan baik, sehingga mereka bisa berhasil menuntut ilmu dan bisa melanjutkan ke jenjang Pendidikan selanjutnya.
Disebutkan pula, bahwa dalam melaksanakan tugas sebagai ketua komite selama 1 periode ini belum banyak yang bisa saya lakukan dalam mendukung program sekolah. Tetapi itulah kemampuan dan keterbatasan yang kami miliki dari pengurus komite SMPN 2 Lembo Raya.
“Hal ini ditambahkan pula oleh Kepala sekolah Krisman Lameanda, S.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa komite sekolah SMPN 2 Lembo Raya telah banyak bekerjasama dengan pihak sekolah dalam merealisasikan beberapa program sekolah, seperti halnya bantuan tenaga dan materi dalam melaksanakan kegiatan sekolah baik didalam maupun diluar,” ungkapnya.
Ia menambahkan bahwa terima kasih juga kepada ketua komite dan pengurus pengurus lain karena selama 3 tahun boleh bersama-sama dengan pihak sekolah mendukung layanan Pendidikan ini. Semoga kedepannya dengan pengurus komite yang baru akan lebih semangat dan lebih baik lagi bekerja sama agar SMPN 2 Lembo Raya menjadi sekolah yang terdepan khususnya dikecamatan Lembo Raya dan kabupaten Morowali Utara umumnya.
“Dalam percakapan selanjutnya dengan semua guru turut mengusulkan kepada komite beberapa program sekolah yang dibutuhkan untuk kegiatan sekolah.” Diantaranya kegiatan ekstrakurikuler pramuka, Baden Powell, dan Kirab Bakti Pramuka ke-V dalam memperingati HUT Pramuka 14 Agustus 2024.
“Juga sarana dan prasarana untuk melaksanakan kegiatan sekolah lainnya seperti rapat komite, ramah tama sekolah, hari raya keagamaan yang harus membutuhkan gedung serba guna untuk menampung 164 peserta didik bersama orang tua masing-masing.”
Dalam rapat tersebut juga dibahas untuk calon pengurus komite baru yang akan diusulkan dalam pemilihan pengurus komite selanjutnya untuk masa periode 2024/2025 hingga 2026/2027 pada rapat umum tanggal 27 Juli 2024 nantinya.
(*/Red/KL)
0 Comments