SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Dusun 7 Desa Raja


0
6 shares

PALI – Suasana siang di Dusun 7 Desa Raja, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), mendadak berubah mencekam ketika kobaran api melahap satu unit rumah milik warga bernama Sukni, sekitar pukul 12.20 WIB, Kamis (22/5/2025).

Belum diketahui pasti penyebab munculnya api, namun berkat kesigapan warga sekitar, kobaran api berhasil dijinakkan sebelum melalap seluruh bagian rumah. Warga bahu-membahu memadamkan api dengan alat seadanya, termasuk menggunakan tangki pemadam milik desa, bentor modifikasi yang biasa digunakan untuk kebakaran, serta peralatan lainnya.

Upaya pemadaman turut dibantu oleh satu unit mobil pemadam kebakaran dari PT. Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Adera Field yang tiba lebih dulu ke lokasi. Setelah api berhasil dipadamkan sebagian besar, tim dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten PALI datang untuk memastikan tidak ada bara api yang tersisa dan memadamkan titik-titik panas yang masih menyala.

Di lokasi kejadian tampak pula hadir pihak Pemerintah Kecamatan Tanah Abang, personel dari Polsek Tanah Abang, serta unsur TNI yang ikut membantu mengamankan lokasi serta memberikan dukungan kepada warga.

Menurut keterangan warga sekitar, saat kejadian berlangsung, Sukni selaku pemilik rumah sedang berada di dalam rumah. Beruntung, ia berhasil menyelamatkan sebagian besar harta bendanya, namun naas ia mengalami luka bakar di beberapa bagian tubuh karena berusaha memadamkan api secara langsung.

Korban kemudian segera dilarikan ke Puskesmas Tanah Abang untuk mendapatkan perawatan medis. Hingga berita ini diturunkan, belum ada taksiran resmi mengenai jumlah kerugian akibat peristiwa tersebut. Namun diperkirakan sekitar 40 persen bagian rumah mengalami kerusakan cukup parah akibat amukan api. (ES).


Like it? Share with your friends!

0
6 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

WARNING: DILARANG COPAS