Formulir Dukungan Masyarakat Lematang Ilir Inginkan 6 Dapil Terus Bergulir


PALI//SI.Com–, Perjuangan tanpa kenal lelah, mungkin kata inilah yang pantas untuk para pejuang Kecamatan Tanah Abang yang menginginkan menjadi daerah pemilihan sendiri di pemilihan legislatif tahun 2024 mendatang,

Sejak ada wacana penataan dapil dan kursi DPRD PALI untuk pileg tahun 2024 mendatang, ada dua opsi dari KPU untuk penataan dapil yaitu opsi satu terbagi 4 dapil dan opsi dua 6 dapil, jika terjadi opsi satu ialah dapil 1 Kecamatan Talang Ubi A, dapil 2 Kecamatan Talang Ubi B, dapil 3 Kecamatan Penukal dan Penukal Utara, sedangkan dapil 4 Kecamatan Tanah Abang dan Abab,

Sementara itu jika terjadi opsi dua atau 6 dapil, hanya Kecamatan Talang Ubi yang terbagi 2, sementara Kecamatan lain menjadi dapil tersendiri,

Hal inilah yang jadi pro dan kontra bagi masyarakat dan pengurus partai politik yang ada di Kabupaten PALI, seperti terlihat saat Rapat Koordinasi penataan dapil dan kursi DPRD PALI yang digelar oleh KPUD Pali pada Senin (05/12), disitu tampak beberapa pengurus parpol yang masing-masing berbeda keinginan, ada yang menginginkan opsi 1, dan ada juga yang ingin opsi 2.

Adanya 2 opsi itu disambut baik oleh masyarakat, tak terkecuali masyarakat Kecamatan Tanah Abang yang merupakan Kecamatan dengan suara terbanyak nomor 2 di Kabupaten PALI setelah Kecamatan Talang Ubi, namun sejauh ini masyarakat Kecamatan Tanah Abang sangat berharap terjadi opsi 2,

Keinginan untuk menjadi dapil sendiri itu tidak hanya sebatas berharap, segalah upaya yang menjadi syarat terwujudnya 6 dapil itu dilaksanakan, seperti hari ini Selasa (06/12/2022), perwakilan masyarakat Lematang Ilir telah menyerahkan berkas analisis dan formulir dukungan masyarakat,

“Yah berkas analisis dan formulir dukungan untuk Kecamatan Tanah Abang menjadi dapil sendiri itu sudah kami serahkan ke KPUD Pali, mewakili masyarakat Kecamatan Tanah Abang kami berharap ini bisa jadi pertimbangan pihak KPU untuk mewujudkan keinginan masyarakat,”ujar Abu Rizal,S.Ag, bersama Perwakilan tokoh masyarakat Lematang saat dibincangi usai mengantarkan Berkas ke KPUD Pali.

Baca juga:  Bacaleg Hanura, Rendi Deswanto Mensupport Seni Dan Budaya Serta Keagamaan Di Daerah Dapil II

Harapan terjadinya 6 dapil itu juga dikemukakan oleh Junaidi Anwar,SE.MSi, menurut dia harapan tersebut masuk akal dan sudah melalui kajian bersama serta analisa sesuai kultur daerah, bahasa, marga serta adat istiadat budaya yang berbeda dengan Kecamatan lain,

“Dari bahasa saja sudah berbeda, Ini diketahui secara umum di kabupaten Pali, sehingga kami ada keyakinan keinginan kami dapat terwujud agar Kecamatan Tanah Abang menjadi dapil sendiri,” papar Junaidi Anwar yang merupakan mantan Kepala BPBD PALI.

Eddi Saputra


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JANGAN COFAS NANTI JADI KEBIASAAN