SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Pengurus Taekwondo Indonesia Muara Enim Resmi Di Lantik Masa 2025-2027


0
8 shares

Muara Enim Sumatera Selatan – M.Zen Sukri Ketua KONI kabupaten Muara Enim hadiri Pelantikan Pengurus Masa Bhakti 2025-2027 dan ujian Kenaikan Tingkat – Geup Taekwondo Indonesia Muara Enim bertempat di Gor Pancasila, Sport Center Muara Enim, Sabtu (26/04/25).

Ketua Koni Muara Enim M. Zen Sukri dalam sambutannya menyampaikan Selamat kepada Pengurus Pengkab T.I Kabupaten Muara Enim yang baru saja dilantik dan selamat bertugas untuk sama-sama kita majukan atlit atlit Muara Enim terutama untuk atlit Taekwondo Indonesia yang akan mengikuti event Porprov nantinya yang diadakan di Musi Bayu Asin (Muba), “tutur Ketua Koni dalam sambutannya

M Zen Sukri., “Harapan kami dengan terbentuknya kepengurusan Pengkab yang baru dapat bersinergis dengan KONI tentunya dalam hal prestasi dan semangat mengharumkan nama kabupaten Muara Enim. Ucapnya diselah selesai pelantikan

Hj Meilinda S.Sos M.M Ketua Umum Pengprov T.I setelah menyampaikan Surat Keputusan (SK) dan Melantik Pengurus Pengkab T.I Muara Enim menyampaikan kepada seluruh pengurus Pengkab Muara Enim untuk bersemangat dan serius, apalagi di tahun ini akan ada event Porprov 2025 di Musi Bayu Asin (MUBA), semoga atlit Kabupaten Muara Enim dapat berprestasi di event tersebut. “Ujar Hj Meilinda S. Sos M. M

T.I, Letkol Inf Sartuni S.Ag, M.MPd selaku ketua Pengkab T.I kabupaten Muara Enim mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Pengprov Sumsel yang telah melantik kepengurusan Pengkab T.I Kabupaten Muara Enim, dan kami akan menjalankan amanah yang diberikan oleh pengurus Pengprov Sumsel., “tuturnya

Lebih lanjut Sartuni, terkait dengan persiapan porprov 2025, kami akan segera menginvitarisasi atlit-atlit Taekwondo dan akan menseleksi serta akan menyiapkan para atlit untuk bertanding pada Porprov 2025 di Muba. Tutup Sartuni

Baca juga:  Baru Pertama Kali, Capres RI Melakukan Kampanye Akbar di Manggarai, Masyarakat Menyambut dengan Antusias

Hadir dalam acara pelantikan ini, Ketua Pengprov Sumsel Taekwondo , Hj Meilinda S.sos, M.M, Ketua pengkab T.I, Letkol Sartuni S.Ag, M.M.Pd, Master Alisan dan juga pengurus KONI Provinsi dan KONI Kabupaten Muara Enim (Rendi)


Like it? Share with your friends!

0
8 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

WARNING: DILARANG COPAS