Menghormati Jasa Para Pahlawan, Dandim 1503 Tual Berziarah Ke Tmp Kota Tual


Malra SI..Com.

Pentingnya rasa hormat kepada jasa para pahlawan, merupakan suatu hal yang lumrah untuk selalu di kenang bagi penerus bangsa.

Hal tersebut di tunaikan dalam bentuk Upacara Ziarah yang di laksanakan anggota Kodim 1503/Tual di Taman Makam Pahlawan Rudira Jaya, Perumnas, Kabupaten Maluku Tenggara. ” Rabu (04/10/23)

Komandan Kodim 1503/Tual, Letkol Inf Kadek Muliarsa yang bertindak sebagai inspektur upacara tersebut menuturkan, ” Upacara yang kami laksanakan ini, adalah bentuk rasa hormat kami atas semua jasa para pahlawan pendahulu kami.

“Pada moment seperti ini, hal yang dapat kita berikan hanyalah rasa Hormat saja kepada mereka. karena melalui tindakan kecil para pahlawan, itu yang menjadi penentu bagi masa depan kami sebagai prajurit. “Ucap Dandim

Adapun dalam kegiatan tersebut di lanjutkan dengan Penaburan bunga oleh Dandim di dampingi Ketua Persit KCK Cabang XXVI Kodim Tual beserta unsur pimpinan dari TNI AL dan TNI AU.

Harapan saya, agar kedepannya hal ini dapat terus di laksanakan baik, dan sudah menjadi suatu keharusan kepada seluruh prajurit TNI, untuk selalu menanamkan rasa hormat dan cinta kepada para Pahlawan yang telah mendahului kita, “Tutur Dandim.

Pewarta: Apri- Arnold kodim.
Publisher: Rendi


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊