PALI –Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten (DPPKBPPA) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mengadakan sosialisasi Pelayanan Keluarga Berencana, kepada kau ibu-ibu yang ada di Kecamatan Tanah Abang.
Kegiatan itu dilaksanakan di Puskesmas Kecamatan Tanah Abang pada Kamis (25/04/2024) dihadiri langsung narasumber acara dari DPPKBPPA Provinsi Sumsel, Kepala Dinas PPKBPPA Kabupaten PALI, Camat Tanah Abang H. Darmawan, SH, Perwakilan Kapolsek Tanah Abang, perwakilan Danramil Pendopo, Kepala Puskesmas Tanah Abang, dr Almutazirin, M.Kes.
Dari penjelasan Kadin DPPKBPPA, Mariono, SE, M.Si Plt, kalau menurut absensi yang ada, peserta Keluarga Berencana Kontrasepsi Reproduksi hanya 120 orang, akan tetapi kenyataan melebihi target mencapai 180 orang, itu bukti bahwa antusias masyarakat kecamatan tanah abang sangat tinggi.
“Melihat melebihi target dari yang ditentukan, kami berterima kasih kepada Pemerintah Kecamatan dan Puskesmas Tanah Abang, yang mendukung kegiatan tersebut,” ucap Mariono.
Animo masyarakat yang mengatakan alat kontrasepsi yakni KB terhadap laki- laki negatif, tidaklah benar dikarenakan, alat KB tidak ada efek sampingnya.
Ia menuturkan kegiatan ini bekerja sama dengan BKKBN Provinsi Sumsel, dan Puskesmas Tanah Abang serta Kecamatan.
“Dalam kegiatan ini dibantu BKKBN Provinsi Sumsel, menurunkan mobilisasi untuk masyarakat masang alat KB,”tambah dia.
Program dari KB ada dua, Kontrasepsi jangka pendek maupun panjang, untuk menciptakan keluarga baik dan sehat serta berkualitas.
“Manfaat dari KB sendiri untuk mencapai keluarga sejahtera, nantinya pihaknya akan melakukan sosialisasi di setiap kecamatan,”tutupnya.
Dibincangi awak media ini, Plt Camat Kecamatan Tanah Abang mengapresiasi tinggi nya antusias masyarakat ikuti sosialisasi itu, hal itu terlihat ketika pendaftaran awal di absensi hanya 120 orang, namun kenyataannya bisa lebih dari itu.
“Ini merupakan kegiatan positif yang tentunya sudah dinantikan kaum hawa di Kecamatan Tanah Abang, selaku Pemerintah Kecamatan kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah Kabupaten PALI dalam hal ini bapak Bupati PALI melalui DPPKBPPA, semoga ini dapat membantu masyarakat menuju keinginan hidup sejahtera dengan mengikuti program KB,”tutur Camat Tanah Abang.
Edi.
0 Comments