Redaksi sarana informasi.com
BANYUASIN, si .com// Guna mengantisipasi potensi kecelakaan lalu lintas akibat kerusakan jalan, jajaran Satlantas Polres Banyuasin bersama Dinas PUPR melaksanakan survei kondisi jalan bergelombang di ruas Jalan Lintas Timur (Jalintim) KM 14 hingga KM 18, tepatnya di wilayah Kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, Rabu (9/7/2025).
Survey lapangan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Suwandi, didampingi Kanit Turjagwali Ipda Jumhari Ramadhan, serta tim teknis dari @pupr_jalan_sumsel_ppk_3.1 dan @pupr_binamarga.
Ruas jalan bergelombang di titik tersebut dinilai berpotensi besar menimbulkan kecelakaan, mengingat tingginya volume kendaraan, termasuk kendaraan berat, yang melintas setiap harinya.
“Kami lakukan survei bersama dinas terkait untuk memastikan data kerusakan dan segera mengkoordinasikan langkah perbaikan. Keselamatan pengguna jalan adalah prioritas,” ujar AKP Suwandi di lokasi.
Hasil survei ini akan segera disampaikan kepada stakeholder terkait guna percepatan perbaikan infrastruktur, terutama dalam rangka mencegah terjadinya laka lantas di jalur strategis Palembang–Jambi tersebut.
Langkah ini diapresiasi oleh masyarakat, mengingat Jalintim KM 14-18 kerap dikeluhkan karena kondisi jalan yang tidak rata, memicu kecelakaan tunggal hingga kemacetan parah.
Dengan adanya peninjauan langsung dari kepolisian dan PUPR, publik berharap proses perbaikan jalan bergelombang di kawasan ini tidak berlarut-larut dan menjadi prioritas pemerintah daerah maupun pusat, mengingat Jalintim merupakan urat nadi transportasi antarprovinsi di Sumatera.
Editor Pahrul Edi