SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Safari Ramadhan di Tempirai, Wakil Bupati PALI Pererat Silaturahmi dan Siap Bantu Renovasi Masjid


11 shares

PALI, 5 Maret 2025 – Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan menyelimuti Desa Tempirai, Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), saat Wakil Bupati PALI, Iwan Tuaji, SH, beserta rombongan pejabat Pemkab PALI melaksanakan Safari Ramadhan 1446 Hijriah pada Rabu (5/3).

Didampingi Asisten I dan sejumlah kepala OPD, Camat Penukal Utara Fahrudin Lamsil, serta unsur Forkopimcam, Wabup disambut antusias oleh masyarakat dan perangkat desa Tempirai Raya. Kegiatan diawali dengan berbuka puasa bersama di Desa Tempirai Selatan, kemudian dilanjutkan dengan shalat Maghrib berjamaah di Masjid At-Taqwa.

Sebagai puncak acara, shalat Isya dan tarawih digelar di Masjid Al-Hidayah Desa Tempirai, yang sekaligus menjadi lokasi Safari Ramadhan. Dalam kesempatan tersebut, Wabup Iwan Tuaji menyampaikan sambutan dan pesan penuh makna kepada masyarakat Tempirai.

Dalam sambutannya, Wabup menekankan bahwa Safari Ramadhan ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi momentum penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat.

“Kegiatan ini menjadi wadah bagi kita untuk bertatap muka langsung, berbagi kebahagiaan, serta memperkuat ikatan kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat,” ujar Wabup.

Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk semakin meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT melalui ibadah berjamaah di masjid.

“Safari Ramadhan ini memberikan kesempatan bagi kita semua untuk beribadah bersama, berbuka bersama, dan berdoa bersama, yang insyaAllah akan menambah keberkahan dan ketakwaan kita,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Wabup mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dengan pemerintah dalam membangun Kabupaten PALI menuju masa depan yang lebih baik.

“Melalui silaturahmi seperti ini, kita bisa lebih menyatu dalam membangun daerah yang kita cintai. Saya berharap masyarakat terus mendukung program-program pemerintah demi terwujudnya PALI Maju Indonesia Emas,” tegasnya.

Baca juga:  Hadiri  Penetapan Paslon Terpilih, Kadin PMD Edy Irwan Apresiasi Kesuksesan Pilkada

Camat Penukal Utara, Fahrudin Lamsil, yang hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan rasa bangganya atas kehadiran Wakil Bupati beserta rombongan di wilayahnya.

“Tradisi buka puasa dan Safari Ramadhan seperti ini harus terus dilestarikan sebagai ciri khas masyarakat di Bumi Serapat Serasan,” ujarnya.

Senada dengan itu, Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Tempirai Raya, Sertu Mulyadi Zainuri, juga menyampaikan apresiasi dan harapannya agar kegiatan keagamaan di Tempirai semakin berkembang.

“Kami berterima kasih atas dukungan dari Camat dan Kepala Desa Tempirai Raya. Kami juga berharap Bupati dan Wakil Bupati dapat berkenan melaksanakan shalat Idul Fitri 1446 H di Desa Tempirai,” harapnya.

Di akhir acara, kabar gembira datang bagi masyarakat Tempirai Raya. Wakil Bupati Iwan Tuaji menyatakan kesiapannya untuk membantu renovasi Masjid Al-Hidayah, sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap sarana ibadah masyarakat.

Kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah dalam membangun kebersamaan dengan masyarakat, sekaligus wujud komitmen dalam mendukung perkembangan keagamaan di Kabupaten PALI.(ES).


Like it? Share with your friends!

11 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WARNING: DILARANG COPAS