Tak Kuat Melintas di Tanjakan, Minibus Terperosok Ke Bibir Jurang 


Oku Selatan – Sebuah mini bus (Travel) milik Darto warga Desa Lawang Agung Kecamatan Muara Dua Kisam Kabupaten Oku Selatan Provinsi Sumatra Selatan bermuatan barang yang melintas dari pasar muara dua menuju desa Lawang agung terperosok saat menanjak tepatnya di Desa Sugihan pada Selasa 16 Mei 2023 pukul 16:39 wib.

Diduga bus mini tersebut tak kuat ketika akan melintasi tanjakan Saat pulang dan sampai di tanjakan Meranti yang kondisi jalannya memang menanjak tinggi dan menikung serta kondisi jalan yang sangat memperihatin kan (rusak parah- Red), bus berhenti karena tidak kuat dan akhirnya berjalan mundur hingga terperosok ke bibir jurang.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, tetapi, Menurut keterangan dari beberapa warga setempat kecelakaan di tebing Meranti ini memang sudah kerap terjadi dan sudah banyak yang menjadi korban, bahkan sebuah mobil yang membawa jenazah pun pernah mengalami kecelakaan di sini hingga jenazah nya pun terlempar dari mobil.

Warga pun berharap agar kiranya pemerintah kabupaten Oku selatan bisa membantu mereka untuk memperbaiki jalan yang sudah rusak parah ini agar tebing Meranti ini tidak menelan korban lagi ujar warga.

Suryadi


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊