Tingkatkan Pelayanan Lapas Banyuasin Terima Monev Tim Divisipas 


Redaksi sarana informasi.com

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin kabupaten Banyuasin provinsi Sumatera Selatan menerima kunjungan Tim monitoring dan evaluasi (monev) Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel pada, Senin (05/02/2024).

Monev diketuai oleh Wahyu Hidayat yang merupakan Pembina Keamanan Pemasyarakatan Madya yang saat ini menjadi PLH Kabid Yankeshab Labaskam Divisipas Sumsel. Tim beranggotakan 7 (tujuh) orang di antaranya, I Wayan Tapa Diambara, Joni Ikhsan, Shinta Muliati, Ria Wahyuni, Septiana Ferianti, Effriansyah dan Widwi Mukhabibah.

Kegiatan bertujuan meninjau pelaksanaan tugas dan fungsi di Lapas Kelas IIA Banyuasin yang meliputi peninjauan lapangan, pengecekan administrasi yang berkaitan dengan bidang tugas perawatan Kesehatan, kebutuhan dasar dan pelayanan tahanan serta Pos Bapas.

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Jhonny H Gultom melalui Kasi Binadik Ady Kusuma Wardana mengatakan, monev kali ini dapat menjadi koreksi dan catatan agar Lapas Kelas IIA Banyuasin senantiasa terus menjaga semua layanan yang diberikan.

“Harapan kami agar monev ini bisa dijadikan evaluasi untuk peningkatan pelayanan warga binaan di Lapas Kelas IIA Banyuasin,’’ pungkasnya.

Editor Pahrul Ed 🇮🇩


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊