Samira Travel Berhasil Melepas 132 Jemaah Umroh 


Serang – Pemerintah Kecamatan Anyar lepas 132 Jamaah Umroh Samira Travel yang berangkat dihalaman Masjid Agung AT-Taubah Anyar Kabupaten Serang,Kamis (10-08-2023).

Sekretaris Camat (Sekmat) mewakili Camat Anyar dalam sambutannya mengatakan Hadirnya saya disini mewakili pak Camat (bapak Imron Ruhyadi) yang tidak bisa hadir untuk melepas para jamaah Umroh dikarena Sedang ada tugas tapi beliau menitipkan Salam dan Doa terbaik untuk para Jamaah.

“Hadirnya saya mewakili Pak Camat yang sedang ada tugas dan tidak bisa hadir,Beliau menitipkan salam dan doa terbaik untuk para Jamaah”.Ungkap Bahtiar Rifai.

Yang kedua kami mendoakan agar seluruh jamaah diberi kesehatan dalam menunaikan ibadah dan selamat sampai tujuan dan kembali ketanah air dengan selamat.

Dan saya berpesan agar para jamaah harus menjaga persaudaraan, saling menghargai, sehingga kekompakan dan kebersamaan terjalin sebagai keluarga besar,dan yang terpenting para jamaah selalu mengutamakan kesehatannya, baik dalam perjalanan maupun selama berada di Baitullah dan ketika ada sesuatu silahkan koordinasikan dengan Pendamping atau tour leadernya.

“Seluruh jamaah melaksanakan umroh dengan memperbanyak istighfar dan menahan emosi, selamat menjalankan ibadah umroh, kami tunggu kepulangan bapak ibu semua dalam keadaan sehat walafiat,” Tutup Sekmat Anyar.

Ditempat yang sama kepala desa Anyar mengatakan karena ini jelas niat ibadah,semua yang berangkat ini diluruskan niatnya karena sebagai tamu Allah SWT, dipangil Sama Allah ya senang sekali.

“Semoga yang dipanggil ini bisa menempatkan diri dengan niat dan sebagai tamu Allah SWT,”ungkap Juhaedi Salim.

Lanjut,harapannya kami semoga ini menjadi syiar juga buat yang lain setelah berangkat,pulang dan bisa menyampaikan kepada Masyarakat tentunya dengan usaha, doa,supaya dipanggil menjadi tamu oleh Allah. Tutup Kades Anyar.

Baca juga:  Hani S Rustam  Alhamdulillah, Banyuasin Menjadi Contoh Di Sumsel 

Andi Mulyadi Mitra Samira Travel juga sebagai Jemaah Umroh banyak mengucapakan sangat berterimakasih kasih dengan hadirnya Samira Travel bisa mengantarkan para jemaah-jemaah yg punya kemampuan untuk beribadah umroh bisa lebih mudah untuk mendaftarkan diri terutama masyarakat kecamatan Anyer, Mancak dan Cinangka bisa melalui Samira Travel,”tuturnya.

Andi menambahkan banyak terimakasih sehingga Alhamdulillah dia bisa berangkat umroh bareng bersama kedua orang tuanya dan juga adik perempuannya.

Ia juga memohon doa semoga keberangkatannya selamat dalam perjalanan ibadah umroh nya lancar dan selamat kembali ke Indonesia dengan selamat.

Dan tidak lupa juga pesannya semoga ibadah umroh yg dia jalani bisa di ikuti oleh teman-temannya yang lain dan juga teman-teman media tukas Andi”,

L30.


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

WARNING: DILARANG COPAS