PT Angkasa Pura Indonesia Melalui Progam CSR Tanam 200 Pohon Mangrove di Desa Juru Seberang


11 shares

Belitung, saranainformasi.com – PT Angkasa Pura Indonesia melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) kantor cabang Bandara H.AS. Hanandjoeddin melaksanakan kegiatan penanaman 200 pohon mangrove di Desa Juru Seberang, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung. Kamis (19/12/2024).

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen perusahaan dalam mendukung kelestarian lingkungan dan ekosistem pesisir, sekaligus membantu mengurangi dampak perubahan iklim.

Penanaman mangrove dilaksanakan dengan melibatkan General Manager Bandara H.AS. Hananjoeddin, Bapak Hernindya Arie Setyawan, anggota Mangrove Park Desa Juru Seberang yang diwakili oleh Koordinator Lapangan, Bapak Husni, Tim Gurila, Perwakilan dari Serikat Karyawan Angkasapura Indonesia dan para karyawan Bandara H.AS. Hananjoeddin.

Dalam sambutannya, Bapak Hernindya Arie Setyawan menyampaikan, Kami sangat bangga dapat berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan, khususnya melalui penanaman mangrove ini.

“Mangrove tidak hanya penting bagi ekosistem pesisir, tetapi juga memberikan manfaat besar bagi keberlangsungan lingkungan hidup. Kegiatan ini sejalan dengan misi Angkasa Pura Indonesia untuk terus mendukung pelaksanaan program Corporate Social Responsibility (CSR),” ujarnya.

Sementara itu, Bapak Husni, selaku Koordinator Lapangan dari Mangrove Park Desa Juru Seberang, mengapresiasi langkah PT Angkasa Pura Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian Angkasa Pura Indonesia terhadap lingkungan di Desa Juru Seberang. Penanaman mangrove ini tidak hanya membantu mencegah abrasi, tetapi juga berkontribusi pada keberlanjutan ekonomi masyarakat pesisir,” ucap beliau.

Kegiatan ini juga melibatkan para karyawan Bandara H.AS. Hananjoeddin, yang secara aktif berpartisipasi dalam penanaman pohon. Keterlibatan langsung ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran seluruh pihak akan pentingnya pelestarian lingkungan sebagai tanggung jawab bersama.

Program ini merupakan bagian dari upaya PT Angkasa Pura Indonesia untuk mendukung pembangunan berkelanjutan dan memberikan dampak positif kepada masyarakat dan lingkungan. Ke depan, PT Angkasa Pura Indonesia berharap dapat melaksanakan lebih banyak program CSR yang berfokus pada pelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan.

Baca juga:  Alami Slip Ban Akibat Hujan Lebat, Mobil Daihatsu Grandmax Milik PT SSI Terbalik di Jalan Jendral Sudirman

(*/Red/Luise).


Like it? Share with your friends!

11 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

WARNING: DILARANG COPAS