Jakarta//SI.Com–Dikutip dari berbagai sumber yang mengatakan Peran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dinilai menjadi kunci dalam pengungkapan kasus tewasnya Brigadir Nopriansah Yoshua Hutabarat, atau Brigadir J. Ketegasan Kapolri dianggap bisa membuat kasus ini menjadi terungkap terang benderang,
“Yang paling berperan dalam pengungkapan ini tentunya ya Kapolri, karena dengan Kapolri mengambil alih kasus ini maka semua komponen di internal kepolisian juga tidak lagi merasa ewuh pakewuh dan akhirnya bekerja sebagaimana mestinya yaitu profesional dan transparan”, kata tokoh aktivis mahasiswa ’80-an, Jumhur Hidayat, Selasa (16/08/2022) seperti dikutip dari laman media detikNews.
Dia meyakini pengungkapan peristiwa pembunuhan itu sudah semakin mengerucut sehingga segera bisa menyingkap tabir gelap tentang kejadian sesungguhnya. Menurutnya, peran publik juga tak kalah penting sebagai kontrol bersama agar penanganan kasus tetap berjalan semestinya.
Dia meminta publik memberi kesempatan kepada Kapolri untuk menuntaskan kasus secara komprehensif. Dia juga mendukung Kapolri untuk melakukan bersih-bersih di tubuh Polri agar sesuai dengan slogan PRESISI (prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan).
“Melihat langkah-langkah yang dilakukan Kapolri sih saya optimis karena pendekatan PRESISI ini sedang dilakukan oleh seluruh jajaran Polri dalam mengungkap kasus pembunuhan ini,” katanya.
Tim.
0 Comments