PALI – Penutupan Turnamen Sepak Bola Curup Cup Season II yang berlangsung di Lapangan Heri Amalindo, Desa Curup, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), pada Rabu, 11 September 2024, berakhir dengan penuh kemeriahan. Turnamen yang telah menarik perhatian ribuan warga dan suporter ini resmi ditutup oleh Plt Camat Tanah Abang, H. Darmawan, SH, yang didampingi oleh Sekcam dan Kasi PMD Kecamatan Tanah Abang.
Dalam wawancara dengan awak media, H. Darmawan memberikan apresiasi tinggi atas semangat dan sportivitas para pemain sepanjang turnamen, yang berlangsung aman dan kondusif. “Ini merupakan bukti bahwa turnamen ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga wadah untuk mempererat persaudaraan antar warga,” ujar Camat Tanah Abang.
Sementara itu, Kepala Desa Curup, Muhammad Tisar, yang juga bertindak sebagai penanggung jawab acara, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran jalannya turnamen hingga penutupan. “Kami sangat bersyukur, semua berjalan aman, lancar, dan tentunya penuh antusiasme dari masyarakat,” katanya.
Penutupan turnamen semakin meriah dengan kehadiran ribuan penonton yang memadati lapangan dan tribun. Partai final yang mempertemukan empat klub terbaik memberikan hiburan seru bagi para suporter. Ketegangan dalam pertandingan puncak semakin terasa, hingga akhirnya hadiah diberikan kepada para pemenang dengan penuh suka cita.
Selain Camat dan Kepala Desa Curup, acara ini juga dihadiri oleh beberapa tokoh penting lainnya, seperti mantan Kepala Desa Tanah Abang Utara, mantan Kepala Desa Curup, mantan anggota DPRD Kabupaten PALI Suaidi Yusup alias Cecep, Kapolsek Tanah Abang beserta jajaran, serta salah satu calon Wakil Bupati PALI, H.M. Ferdinand, S. Para perangkat desa Curup dan panitia penyelenggara turut berperan aktif dalam menyukseskan acara hingga akhir.
Semarak turnamen sepak bola Curup Cup Season 2 ini menegaskan bahwa kegiatan olahraga di PALI mampu menyatukan warga sekaligus menghadirkan suasana yang meriah. Diharapkan turnamen serupa bisa terus digelar di masa mendatang, tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk meningkatkan solidaritas dan sportivitas masyarakat PALI. ***
0 Comments