Aceh Timur – Suguhan alam yang masih asri serta kesejukan alam yang masih terjaga dengan baik menyimpan sejuta panorama alam yang indah menjadi sebuah daya tarik bagi para pengunjung air terjun yang terletak di Desa Terujak Kecamatan serba Jadi kabupaten Aceh Timur.
Dalam kesempatan tersebut letda inf Andi surahman selaku danton kompi senapan D yonif Rk111/kb mengunjungi nuansa panorama alam air terjun tersebut bersama para personil mengendari sepeda motor jenis crf bergerak dari kesatuan kompi sebanyak 5 unit sembari hilling tracking cross serta bertamasya pada hari Minggu ( 03/ /09/2023).
Saat Awak Media ini Konfirmasi pada Senin malam 4 /9/2023 Kepala Daton Andi Surahman menuturkan bahwa dalam edukasi dan kunjungan ke lokasi pemandian air terjun tersebut memang memberikan daya tarik tersendiri dengan nuansanya yang tampak alam yang masih asri serta panorama alam yang belum tersentuh modifikasi manusia ini agar perlunya upaya perhatian dari instansi dinas terkait pariwisata seperti perbaikan pasilitas jalan ,armada transportasi yang memadai agar mempermudah bagi para pengunjung melintas ke lokasi paparnya.
Lebih Lanjut Andi Juga Menyampaikan Agar ketika destinasi alam sebagai surga nan indah ini dikenal masyarakat luas dapat menjadi daya tarik bagi para pengunjung baik dari wisatawan lokal bahkan mancanegara sehingga menjadi sebuah objek pariwisata yang dapat meningkatkan PAD masyarakat sekitaran desa terujak yang memiliki dua destinasi wisata yang indah diantaranya air terjun dan air panas nya yang sudah termasuk dalam kategori Nominasi API Award semenjak tahun 2022.
sebagai Destinasi wisata Air Terjun Terujak bertema ,Terujak Fall Kecamatan Serba Jadi Lokop, Aceh Timur, sebagai Anugerah Pesona sehingga sangat perlu upaya pembenahan masyarakat sekitar nya dan masyarakat lokop pada umumnya .Tutupnya .
Penulis:Saprijal .SI
0 Comments