Redaksi sarana informasi.com
Banyuasin, si.com// Dalam rangka mengantisipasi dan meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana hidrometeorologi, Polres Banyuasin menggelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana secara serentak. Apel yang berlangsung pada Rabu (5/11/2025) pagi di Halaman Lapangan Polres Banyuasin menampilkan kekuatan gabungan dari berbagai instansi pemerintah dan lembaga terkait.
Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Bupati Banyuasin,Dr. H. Askolani, S.H., M.H., yang bertindak sebagai inspektur upacara. Beliau didampingi oleh Kapolres Banyuasin, AKBP RURI PRASTOWO, S.H., S.I.K., M.I.K., dan Dandim 0430 Banyuasin LETKOL INF HANDOYO YUDI PRASETYO, S.E., M.H.I., M.Han.
Apel ini memperlihatkan keseriusan semua pihak dengan dihadiri oleh pasukan, berasal dari berbagai elemen turut serta. Mulai dari TNI (Kodim 0430), Polri (Sat Samapta, Lantas, Polairud, Intelkam, Reskrim, Narkoba, dan Polsek jajaran), hingga instansi pendukung seperti BPBD, Manggala Agni, Satpol PP, Damkar, Dishub, Tagana Dinsos, dan Dinkes. Kehadiran PNS Polres juga menegaskan bahwa kesiapsiagaan bencana adalah tanggung jawab bersama.
Dalam amanatnya, Bupati Askolani menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan apel ini. Beliau menekankan bahwa apel ini bukan sekadar formalitas, melainkan bentuk nyata komitmen untuk melindungi masyarakat dari ancaman bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, dan angin putting beliung, yang dapat menimbulkan kerugian harta benda dan kerusakan lingkungan.
“Mari kita bersama siap siaga tanggap darurat terhadap bencana Hidrometeorologi, Kita bergabung untuk bekerjasama dari institusi-institusi, tanpa adanya kerjasama kita semua bukanlah apa-apa,”
Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan perlengkapan dan kelengkapan kesiapan bencana untuk memastikan semua peralatan dalam kondisi siap pakai jika terjadi keadaan darurat.
Kegiatan yang berlangsung kondusif dan aman ini resmi berakhir pada pukul 09.00 WIB. Melalui apel ini, diharapkan koordinasi dan respons semua pihak dapat lebih cepat, terukur, dan efektif, sehingga mampu meminimalisir dampak yang ditimbulkan bila bencana benar-benar terjadi.













