Redaksi sarana informasi
Talang Kelapa, Penjabat (Pj) Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Banyuasin, Adhitya Trinia Apriliani, S. STP., M. Si resmi membuka Gebyar BKMT Kecamatan Talang Kelapa digelar di Aula Kantor Camat Talang Kelapa, Kamis (15/08/2024).
Kegiatan ini bertujuan memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun sekaligus memperkuat ukhuwah islamiyah sesama Pengurus BKMT Kecamatan Talang Kelapa.
Dalam sambutannya, Pj. Ketua BKMT Banyuasin. Adhitya mengajak untuk senantiasa mengisi hidup kita dengan kegiatan bermanfaat salah satunya kegiatan gebyar BKMT. “Mari kita mengisi kehidupan kita dengan kegiatan dan melakukan hal-hal yang bermanfaat, salah satunya kegiatan kita saat ini, ” ucapnya.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh ibu-ibu Kecamatan Talang Kelapa. Saya harap akan sering dilakukan kegiatan semacam ini, selain pengajian dan kegiatan positif lainnya yang menunjang kehidupan kita untuk lebih baik, ” tambah Adhitya.
Setelah itu, istri dari orang nomor satu di Banyuasin ini membuka Gebyar BKMT dan memberikan bantuan berupa uang kepada BKMT Kecamatan Talang Kelapa serta menyaksikan penampilan dari ibu-ibu Kecamatan seperti lomba rebana dan sholawat busyro didampingi oleh Ketua DWP Banyuasin, Marisa Utami Erwin dan Ketua TP PKK Kecamatan Talang Kelapa, Masdiyanawati Salinan.
Sementara itu, Ketua BKMT Kecamatan Talang Kelapa, Dra. Palikul Uzma berterima kasih atas dukungan syiar pengajian ini dan Gebyar BKMT dengan hadir langsung Pj. Ketua BKMT Banyuasin Adhitya Trinia Apriliani Farid. “Dengan kehadiran Ibu Adhitya menjadi suatu kehormatan bagi kami dan menjadi semangat tersendiri dalam menampilkan peserta terbaik, ” tutupnya.
Hal ini juga disepakati oleh Camat Talang Kelapa, Salinan, S. Sos., M. Si bahwa dengan kedatangan dari ibu Adhitya Trinia Farid menjadi semangat yang berbeda bagi ibu-ibu yang mengikuti lomba Gebyar BKMT.
Selain itu juga, Salinan juga menyampaikan bahwa sholawat busyro telah menggema di semua masjid, sekolah dan kantor di lingkup Kecamatan Talang Kelapa.
Editor Pahrul Edi
0 Comments