SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Bupati Banyuasin Tanggapi Rekomendasi DPRD Terhadap LKPJ TA 2024


0
8 shares

Redaksi sarana informasi.com

Pangkalan Balai, Si.com/Bupati Banyuasin Dr H. Askolani, SH MH menghadiri Rapat Paripurna yang digelar oleh DPRD Kabupaten Banyuasin dengan agenda Penyampaian Rekomendasi DPRD Atas Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban Bupati Banyuasin Tahun Anggaran 2024, berlangsung di Gedung Paripurna DPRD Banyuasin Selasa (22/4/2025). Rapat ini merupakan Tahapan akhir dari Pembahasan (LKPJ) Bupati Banyuasin Tahun Anggaran (TA) 2024.

Mewakili Pansus DPRD Banyuasin, Wakil Ketua I DPRD Banyuasin Arpani, SM menyampaikan bahwa, sebelumnya telah dilaksanakan Rapat penyusunan Rekomendasi DPRD terhadap LKPJ Bupati Banyuasin TA 2024 antara Pimpinan DPRD dan Pimpinan Pansus LKPJ telah merumuskan Rekomendasi DPRD sebagai saran perbaikan bagi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah kedepan. Selain itu, lanjut dia, DPRD Banyuasin juga mengapresiasi atas pembangunan, pelayanan, hingga prestasi-prestasi yang telah dicapai oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Banyuasin selama Tahun 2024.

“Semoga ke depan Prestasi yang telah diraih dapat ditingkatkan, dikembangkan dan dipertahankan tidak hanya menjadi kebangaan semata bagi Daerah akan tetapi diharapkan memberikan Kontribusi yang nyata bagi Peningkatan Pelayanan dan Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Banyuasin,” ucapnya

Menanggapi hal tersebut, Bupati menyampaikan, penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi memberikan kontribusi, baik secara langsung, maupun tidak langsung terutama kepada Panitia Khusus (Pansus), dan Tim Perumus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Banyuasin. Mengingat catatan dan rekomendasi yang berupa catatan-catatan strategis yang berisikan saran, masukan dan atau koreksi terhadap penyelenggaraan urusan penyelenggaraan pemerintahan, tugas pembantuan selama 2024.

“Alhamdulillah sudah banyak keberhasilan yang kita capai dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Hal ini dibuktikan juga dengan cukup banyaknya pengakuan dan penghargaan dari berbagai pihak terhadap kemajuan dalam berbagai bidang yang dicapai oleh Kabupaten Banyuasin. Kami juga mengakui dalam beberapa hal masih terdapat kekurangan. Permasalahan pembangunan yang kita hadapi kedepan semakin penuh tantangan sejalan dengan tuntutan dinamika untuk menuju peningkatan pembangunan kesejahteraan rakyat yang lebih baik lagi,” bebernya.

Baca juga:  Kapolri Berikan Penghargaan ke Atlet Polri yang Sumbang Medali untuk Indonesia di Sea Games

Pihaknya juga mengakui dalam beberapa hal masih terdapat kekurangan, permasalahan pembangunan yang dihadapi kedepan semakin penuh tantangan sejalan dengan tuntutan dinamika untuk menuju peningkatan pembangunan kesejahteraan rakyat yang lebih baik lagi. Untuk itu, kata dia, patut diperkuat komitmen pembangunan melalui pelaksanaan Rencana Kerja Pemerintah Daerah 2025 dan Tahun penyiapan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026 yang semakin partisipatif dan adaptif terhadap aspirasi dan kebutuhan masyarakat.

“Kami berharap DPRD Banyuasin tetap mendukung dan memberikan kritik serta saran yang konstruktif kepada kami sebagai bahan perbaikan kinerja dalam hal pembangunan dan pelayanan saran, masukan dan koreksi, baik yang menyangkut substansi materi maupun teknis adalah dalam rangka perbaikan dan peningkatan efisiensi, efektifitas, produktifitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan daerah serta fungsi legislatif terhadap pengawasan jalannya daerah sehingga pemerintahan program pembangunan dapat terlaksana dengan baik,” harapnya.

Editor Pahrul Edi


Like it? Share with your friends!

0
8 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

WARNING: DILARANG COPAS