SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Pabrik Bahan Baku Bio Avtur Bakal Hadir Di Banyuasin


0
7 shares

Redaksi sarana informasi.com

PANGKALAN BALAI, Si.com// Setelah menerima Audiensi dari RS. Hermina Wakil Bupati Banyuasin Netta Indian, SP didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuasin Ir. Erwin Ibrahim, ST., MM MBA IPU ASEAN Eng kembali menerima Audiensi PT. Green Power Palembang dengan Wakil Bupati Banyuasin dalam rangka laporan perkembangan rencana investasi jelang membangun pabrik bahan Baku bioavtur, Audiensi ini dilaksanakan Di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin, Rabu (16/04/2025)

Wabup Netta dalam arahannya mengatakan Pemerintah Kabupaten Banyuasin mendukung pembangunan pabrik bio Avtur ini Karena dapat Membuka banyak peluang hingga Trnaga Kerja yang ada Di Kabupaten Banyuasin

“Kami sangat senang dan membuka selebar-lebarnya peluang ini, tentunya sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujarnya.

Kerjasama ini diharapkan dapat membawa manfaat besar bagi ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Banyuasin, sekaligus memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Jepang.

PT Green Power Palembang berencana mendirikan pabrik pengolahan kelapa terpadu di Desa Muara Sungsang, Kecamatan Banyuasin II, Kabupaten Banyuasin. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan investasi serta penyaluran tenaga kerja dari Indonesia ke Jepang.

Sekretaris Daerah, Erwin Ibrahim, menyampaikan, ada dua poin utama dalam kerjasama tersebut. Pertama, penyaluran tenaga kerja Indonesia ke Jepang. Tenaga kerja akan disertifikasi dan ditempatkan bekerja di Jepang dengan kontrak minimal lima tahun.

“Kedua, mereka akan membangun pabrik pengolahan kelapa di Sungsang, Banyuasin II,” tambah Erwin.

Erwin menerangkan, pabrik ini akan memproses kelapa mulai dari pengelolaan kelapa dalam hingga batok kelapa menjadi arang. Selain itu, kelapa juga akan diolah menjadi bahan campuran untuk bahan bakar pesawat, yang telah tersertifikasi oleh asosiasi penerbangan internasional.

Editor Pahrul Edi


Like it? Share with your friends!

0
7 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

WARNING: DILARANG COPAS