SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIASHOLAWAT_copy_2456x491-2048x409.jpg SPANDUKMEDIAKOLABORATIF_copy_2456x516-2048x430.jpg

Pemuda Pancasila Berbagi Takjil. Menebar Kebaikan di Awal Ramadhan


PALI – Bukan aksi demonstrasi atau unjuk rasa yang digelar, melainkan aksi berbagi. Di hari pertama Ramadhan, Sabtu (1/3/2025), puluhan anggota Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Talang Ubi turun ke jalan. Mereka bukan untuk berdemo, tetapi membagikan takjil gratis kepada masyarakat yang melintas di Simpang Lima Pendopo, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Ketua PAC PP Talang Ubi, Stelly Ardiansyah, mengungkapkan bahwa sebanyak 500 paket takjil telah disiapkan dan dibagikan dalam kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, di awal bulan suci Ramadhan ini, kami dari PAC Pemuda Pancasila Talang Ubi masih diberi kesempatan untuk berbagi sedikit rezeki dengan saudara-saudara kita yang menjalankan ibadah puasa. Semoga ini menjadi berkah untuk kita semua,” ujar Stelly.

Aksi berbagi ini bukan sekadar memberi makanan berbuka puasa, tetapi juga menjadi momentum bagi para anggota Pemuda Pancasila untuk menanamkan nilai kepedulian dan kebersamaan. Stelly berharap, dengan adanya kegiatan ini, masyarakat yang menerima bantuan tak perlu lagi membeli takjil untuk berbuka.

“Kecil atau besar, bukan itu ukurannya. Yang terpenting adalah niat tulus untuk berbagi. Kita tidak perlu menunggu kaya untuk memberi, sebab kebahagiaan sejati ada dalam keikhlasan berbagi, terlebih di bulan penuh berkah ini,” tambahnya.

Pantauan di lapangan, aksi sosial ini berlangsung tertib. Beberapa anggota PAC PP aktif membagikan takjil, sementara yang lain membantu mengatur lalu lintas agar tetap lancar.

Di akhir kegiatan, Stelly menegaskan bahwa aksi ini bukan untuk pamer atau menunjukkan kelebihan harta, melainkan sebagai bentuk nyata kepedulian sosial.

“Kami ingin menggalakkan budaya berbagi di kalangan anggota Pemuda Pancasila dan masyarakat luas. Jika menunggu lebih untuk berbagi, kapan lagi? Bersyukur itu bukan tentang seberapa banyak yang kita punya, tapi seberapa ikhlas kita memberi,” tutupnya.

Baca juga:  Kapolda Sumsel Terima Silaturahmi H M Toha Tokoh Masyarakat Muba

Dengan semangat Ramadhan yang penuh berkah, PAC Pemuda Pancasila Talang Ubi membuktikan bahwa ormas tidak hanya hadir dalam aksi perjuangan, tetapi juga dalam aksi nyata untuk masyarakat. (ES).


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WARNING: DILARANG COPAS