Pj. Bupati Banyuasin Rabu 27 November Banyuasin Siap Laksanakan Pilkada Serentak


Redaksi sarana informasi.com

Rambutan, Si.com// Guna memastikan kelancaran persiapan Pemilihan Kepala Daerah di Sumatera Selatan, Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Muhammad Farid, S. STP., M. Si melakukan Video Conference (Vidcon) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi bersama Bupati/Walikota se-Sumatera Selatan dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, SH., M. SE digelar di Kantor Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Selasa (26/11/2024).

Dalam arahannya, Pj. Gubernur Sumsel Elen Setiadi meminta semua Bupati/Walikota untuk melaporkan secara singkat tentang kesiapan baik logistik, panitia pemilihan, tim kesehatan, keamanan dan semua yang berkaitan dengan pemilihan.

Elen berpesan agar semua Pj Kepala Daerah dan Walikota serta unsur forkompimda untuk meningkatkan keamanan, kenyamanan dan ketertiban pemilihan yang akan berlangsung besok dan tidak boleh lengah memantau semua agar berjalan lancar, aman dan konsudif.

Dalam hal ini, Pj. Bupati M. Farid melaporkan kesiapan bahwa di Kabupaten Banyuasin
jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS): Sebanyak 1389 TPS tersebar di seluruh kecamatan dan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) berdasarkan data terakhir, jumlah DPT di Kabupaten Banyuasin mencapai 629.201 jiwa.

Distribusi logistik Pilkada telah dilaksanakan secara bertahap dengan prioritas pada kecamatan perairan. Jadwal distribusi telah dimulai tanggal 23 hingga 25 November 2024, langsung ke gudang-gudang PPK Kecamatan dan posisi sekarang telah berada di gudang-gudang PPS dan saat ini telah didistribusikan ke TPS-TPS dengan pengawalan ketat oleh pihak kepolisian dan TNI.

Jumlah personil pengamanan Pilkada
sebanyak 781 personil keamanan dari Polres Banyuasin dan tambahan 140 personil dari Polda, Kodim, dan Satpol PP akan dikerahkan untuk mengamankan jalannya Pilkada di seluruh wilayah Kabupaten Banyuasin. Selain itu, personel cadangan juga disiagakan untuk menghadapi potensi gangguan keamanan.

Baca juga:  Bersyukur Mengenang Jasa Pahlawan Korem 044/Gapo Gelar Doa Bersama

Secara umum, situasi dan kondisi Kabupaten Banyuasin menjelang pemungutan suara berada dalam keadaan kondusif. Koordinasi antar instansi berjalan baik, dan partisipasi masyarakat dalam tahapan sosialisasi meningkat. Kami optimis Pilkada dapat berjalan dengan aman, lancar, dan demokratis.

M. Farid juga menambahkan bahwa ada 14700 diluar DPT tapi potensial untuk memilih, saat ini 5000 direncanakan akan dibuatkan biodata untuk sah memilih. Pemkab Banyuasin juga telah membentuk Desk Pilkada untuk memantau dan memastikan jumlah surat yang masuk yang sah dan tidak sah serta kelancaran penyelenggaraan Pilkada. Desk ini berfungsi sebagai pusat koordinasi antar instansi terkait, mulai dari tahap persiapan hingga penghitungan suara.

Editor Pahrul Edi


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

WARNING: DILARANG COPAS