PALI – Menyambut bulan Ramadhan 1445 Hijriah bertepatan Maret 2024 Masehi, masyarakat Tanah Abang Raya menggelar Pawai Obor jalan santai di seputaran jalan raya Tanah Abang Raya Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan pada Minggu Malam Senin 11 Maret 2024.
Tingginya antusias masyarakat Tanah Abang Raya yang terdiri dari Perangkat Pemerintahan Desa, Karang Taruna, Ikatan Remaja Mesjid, Masyarakat Desa Tanah Abang Jaya, Tanah Abang Utara Pengurus Taman Pendidikan Alqur’an, santri-santriwati dan masyarakat umum.
Di tenga kesibukan nya, Plt Camat Kecamatan Tanah Abang, H.Darmawan, SH ikut serta melibatkan diri meramaikan kegiatan pawai obor sambut ramadhan, saat dimintai tanggapan nya pada malam itu, Camat mengatakan dia senang dan menyabut baik inisiatif masyarakat melaksanakan kegiatan bernuansa islami.
“Saya apresiasi inisiatif masyarakat mengadakan kegiatan seperti ini guna memeriahkan hari-hari bersejarah, Ramadhan adalah momentum tahunan bagi umat Islam, di momen ini patut kita sambut dan di rayakan dengan penuh suka cita, karena ini adalah bentuk syukur kita atas kesempatan yang Allah berikan, kesempatan untuk menunaikan ibadah puasa sebulan penuh memperbanyak amalan Sunnah di bulan yang penuh berkah dan Maghfiroh, kita patut bersyukur karena tidak semua saudara kita mendapatkan kesempatan bertemu dengan bulan suci ini,”ujar Camat.
Camat berharap kegiatan ini berlanjut ke tahun-tahun berikutnya serta menghimbau masyarakat menggalakan siar Islam, karena menurut Camat, jika masyarakat terus berkesinambungan menggemakan siar Islam dia yakin wilayah kecamatan tanah abang akan menjadi wilayah baldatun toyyibatun warobbun ghofur.
Ketua MUI Kabupaten PALI Drs.KH Anang Ruhiyat, menyambut baik kegiatan itu, diapun berharap budaya Islam seperti ini layak digalakkan di tenga masyarakat.
“Itu kegiatan yang baik, semoga hal seperti ini terus digaungkan untuk memotivasi masyarakat terkhusus para generasi muda agar budaya islami tetap terjaga,”ujar Ketua MUI.
Dimintai tanggapan perihal itu, salah satu toko pemuda kecamatan tanah abang, Arly Firgianto, Am.Rad juga mengapresiasi kegiatan itu, dia menilai itu adalah budaya Islam yang layak dilestarikan.
“Kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi antar pemuda dalam menyambut bulan suci Ramadhan
Selain mempererat silaturahmi kegiatan ini juga menjadi simbol semaraknya dalam menyabut bulan suci ramadhan,”kata Arly.
Edi.
0 Comments