Monitoring Objek Vital, Kapolsek Penukal Utara Berharap Nataru Tanpa Gangguan


PALI – Kapolsek Penukal Utara, IPTU, Arzuan. SH, mengecek langsung Objek Vital sebuah perusahaan perkebunan kelapa sawit diperbatasan wilayah kabupaten PALI dan kabupaten Musi Banyuasin pada Kamis (22/12/2022) kemarin.

Hal ini dilaksanakan, antisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres PALI, menjelang perayaan Natal 2022, dan Tahun Baru 2023, tidak lama lagi akan berlangsung.

” Kita melaksanakan pengecekan ke PT INTI AGRO MAKMUR yang berlokasi di Desa Karang Tanding, dan beberapa tempat lainnya,” Kata IPTU, Arzuan SH, kepada wartawan pada Jumat (23/12/2023).

Menurutnya, dalam giat itu tidak ditemukan potensi yang bakal mengganggu gelaran perayaan Natal dan tahun baru, semua berjalan kondusif sesuai dengan harapan.

Seperti diketahui, PT. Inti Agro Makmur (IAM) merupakan salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit Inti yang berbatasan langsung dengan kabupaten PALI, dan MUBA, sebagian pekerja adalah warga kecamatan Penukal Utara.

Rilis Humas Polres PALI


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊