Kuripan Selatan EPD,” Butuh Rehab Jembatan Gantung Dan Bronjong Batu 500 meter Serta Jalan Setapak 800 meter.”


12 shares

 

Muara Enim//SI.com- Pemerintahan Desa Kuripan Selatan kecamatan Empat Petulai Dangku kabupaten muara enim laksanakan Musrenbangdes yang bertempat di kantor kepala desa, Senin pagi (19 Desember 2022), adapun pembahasan pembangunan di tingkat desa yang bersumber dari dana desa (DD) dan pembagiannya, untuk pembangunan yang nilai keuangannya besar dan tidak bisa dianggarkan dari dana desa akan masuk ke Musrenbang tingkat kecamatan

Kami pemerintah desa saat ini sangat berharap untuk di tahun 2023 nanti pemerintah daerah merealisasikan rehab perawatan jembatan gantung dan pemasangan Bronjong batu bujang sepanjang 500 meter di pesisir jembatan gantung, serta pembangunan jalan setapak sepanjang 800 meter untuk akses jalan pintas ke desa muara niru dan kebun-kebun warga kami

Lihatlah jembatan gantung itu tanahnya sudah NENGKERONG atau tegerus abrasi longsong akibat dugaan tidak ada dipasang brondong batu, kami khawatir jembatan itu ambruk, padahal itu jalan akses penting warga kami dan desa tetangga lainnya, akses untuk ke makam, kebun dan kampung seberang desa kami,” tukas kades Insahri.’

Kami sangatlah berharap perhatian dari pemerintah daerah kabupaten muara enim, kalo bisa kami bangun pakai dana desa sudah kami lakukan, kami akan mengusulkan sama pak kades, namun ini bukan tugas dari dana desa, ini tugas dana daerah kabupaten muara enim melalui dinas terkait, mobil bantu pembangunan ini sangat penting bagi warga masyarakat desa kami,” ucap seorang tokoh masyarakat setempat. (Nuramin Jafar)


Like it? Share with your friends!

12 shares

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊