Kapolres PALI “Personil Terbukti Pakai Narkoba Akan dipecat,” 


PALI//SI.Com--, Kepala Polisi Resort Kapolres (Kapolres) Pali AKBP. Efrannedy,S.I.K. M.A.P. pimpin langsung kegiatan Apel Sore yang digelar di halaman Mapolres Pali pada Kamis,(08/12/2022)sekira pukul 15.05.WIB.

Dikesempatan itu Kapolres menegaskan kepada seluruh anggotannya untuk menjauhkan diri dari yang namanya narkoba, baik sebagai pemakai, pengedar apalagi sebagai Bandar,

“Tidak ada kehidupan anggota polisi yang lebih baik, ketika ia sudah dipecat dari Kedinasan dikarenakan penyalahgunaan narkoba,” Tegas Efrannedy dihadapan peserta Apel Sore.

Selaku orang nomor satu di institusi kepolisian resort Pali, Efrannedy juga menyatakan secara pasti akan dipecat dari institusi kepolisian siapapun terbukti melakukan tindak pidana penyalahgunaan Narkoba.

“Maka dari itu saya berharap kepada seluruh personil Polres Pali, jangan coba-coba menyalahgunakan Narkoba, karena bahaya itu sangat luar biasa.”harap Kapolres Pali.

Rilis Polres Pali.


Like it? Share with your friends!

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Seeet✋, Tidak boleh Copas, Izin dulu pada yg punya Media.🤛🤛👊